Liputan6.com, Singapura - Pelatih basket putra Indonesia, Fictor Roring mengaku tak terkejut setelah timnya dikandaskan oleh Filipina dengan skor 52-81, Rabu (10/6/2015). Kini fokus Indonesia adalah laga terakhir di grup A lawan Malaysia, 12 Juni mendatang.
Filipina memang menjadi raja basket di Asia Tenggara. Tak heran mereka tampil dominan sejak quarter pertama hingga terakhir."Laga lawan Filipina selalu berat. Lalu start kita saat pertandingan juga tidak terlalu bagus," kata pelatih Fictor Roring usai laga.
"Baru pada quarter kedua kita tampil seperti biasanya. Namun secara keseluruhan saya puas karena permainan anak-anak menjanjikan," ujarnya menambahkan.
Fictor menjelaskan ia akan melakukan evaluasi jelang laga krusial lawan Malaysia. Sebab laga ini akan menentukan kiprah Indonesia di SEA Games 2015.
"Kami di lapangan tadi dilema akan terus memforsir atau tidak, sebab Filipina sudah unggul jauh. Yang pasti kami akan membenahi semua sektor sebelum lawan Malaysia. Semoga saja kami bertemu lagi lawan Filipina di final," pungkasnya. (Vid/Def)
Dibantai Filipina, Tim Basket Indonesia Bidik Malaysia
Pelatih tim basket Indonesia, Fictor Roring tak terkejut tim asuhannya kalah telak.
Diperbarui 10 Jun 2015, 16:37 WIBDiterbitkan 10 Jun 2015, 16:37 WIB
Pebasket Indonesia, Rony Gunawan (kiri) berusaha menembus kawalan pemain Filipina, Rashleigh-Paolo Rivero dalam laga penyisihan Grup A SEA Games 2015 di OCBC Arena Hall, Singapura, Rabu (10/6/2015). Indonesia kalah 52-81. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Korupsi Minyakita Terbongkar, Siapa Wajib Tanggung Jawab?
DATA akan Gelar Jaringan FTTH di Cirebon dan Bandung, Targetkan 500 Homepass pada 2025
4 Fakta Presiden Prabowo Tinjau Langsung Korban Banjir di Bekasi
Mudik Lebaran 2025, Lebih dari 146 Ribu Tiket KA Jarak Jauh Terjual
Maskapai Baru dengan Layanan Premium, Indonesia Airlines Dikabarkan Siap Mengudara ke 30 Negara
Gagal Cetak Gol di 19 Laga, Rasmus Hojlund Masih Berguna Bagi Manchester United
Nasib Red Hulk di Captain America Brave New World, Dari Kekalahannya hingga Misteri di The Raft
Cara Melihat Emas Asli atau Palsu, Panduan Lengkap untuk Mengenali Keaslian
Bahlil Sidak Kualitas BBM Pertamax di Baubau, Begini Hasilnya
Buka Puasa saat Mendengar Adzan Maghrib atau Cukup Lihat Jadwal Imsakiyah di HP, Afdhal Mana? Buya Yahya Menjawab
BPBD Kota Bekasi: 8 Kecamatan Kembali Banjir
Australia vs Timnas Indonesia: Menanti Debut Patrick Kluivert