Liputan6.com, Singapura - Tim basket putra Indonesia akhirnya memastikan tiket ke final SEA Games 2015. Tim Merah Putih sukses menyingkirkan tuan rumah dengan skor 87-74 di OCBC Arena, Minggu (14/6/2015) malam.
Pada kuarter pertama, laga berjalan ketat. Tapi, Mario Wuysang dan kawan-kawan menang dengan skor 24-17.
Performa Indonesia terus meningkat di kuarter kedua. Mereka unggul jauh 42-30.
Singapura sempat mendapat angin pada set ketiga. Indonesia kerap kali membuat pelanggaran yang menguntungkan bagi tuan rumah. Beruntung kuarter ini tetap bisa diamankan dengan skor 62-49.
Pada kuarter keempat, Indonesia kehilangan Wisnu Arki Dikania dan Enguio Ebrahim Lopez yang terkena foul out. Tapi Indonesia tetap mempertahankan performa dan mengakhir laga dengan skor 87-74.
Di babak final, Indonesia akan menghadapi juara bertahan Filipina besok malam. Pada babak grup, Indonesia takluk 52-81.(Vid/Ian)
Sikat Singapura, Indonesia Melenggang Ke Final
Indonesia kerap kali membuat pelanggaran yang menguntungkan bagi tuan rumah.
Diperbarui 14 Jun 2015, 22:25 WIBDiterbitkan 14 Jun 2015, 22:25 WIB
Tim basket Indonesia saat berlaga melawan Singapura di semifinal SEA Games (Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3 News: Banjir Rendam Perumahan di Bekasi, Ketinggian Air Capai Setinggi Ring Basket
Pengertian dan Tujuan PAUD: Membangun Fondasi Pendidikan Anak Sejak Dini
Lenovo Perkenalkan Laptop AI Yoga Pro 9i Aura dan IdeaPad Slim 3x di MWC 2025
Harga Minyak Anjlok ke Level Terendah, Harga BBM Bakal Turun?
350 Caption Hari Rabu Lucu untuk Menghibur Followers
Jumlah Bayar Zakat Fitrah 2025: Panduan Lengkap dan Terkini
Ustadz Das’ad Latif Ungkap 3 Golongan yang Puasa Ramadhan-nya Ditolak Allah, Siapa Saja?
Tujuan Mempelajari Ushul Fiqh: Memahami Dasar-Dasar Hukum Islam
Saham Asia Dibuka Beragam, Kospi Korea Selatan Pimpin Penguatan
Perbedaan Misi dan Tujuan: Memahami Elemen Kunci Perencanaan Strategis
Tujuan Piagam Madinah: Membangun Persatuan dan Keadilan dalam Masyarakat Majemuk
6 Zodiak Ini Mudah Jatuh Cinta, Apakah Zodiakmu Termasuk?