Liputan6.com, Jakarta - Klub Persipasi Bandung Raya (PBR) baru saja menggelar ujicoba pertamanya untuk persiapan menuju Piala Presiden 2015. Melawan tim Divisi Utama Villa 2000, nyatanya PBR hanya mampu menang tipis 1-0 lewat gol Rachmat Hidayat di Stadion Lebak Bulus, Sabtu (22/8) sore.
Pelatih Dejan Antonic mengatakan dirinya masih penasaran dengan kekuatan The Boys are Back bila permainan mereka kembali ke level atas. Maklum, sejak Indonesia Super League (ISL) berhenti, praktis fisik mereka kendur dan cepat kelelahan.
"Persiapan hanya 10 hari. Berat untuk saya memang, tapi saya sudah kasih program latihan minggu lalu untuk anak-anak," kata Dejan usai pertandingan.
Dejan juga mengungkapkan kesulitannya merekrut pemain berpengalaman hanya untuk membela PBR di Piala Presiden. "Situasi sulit untuk cari pemain baru. Kita fokus untuk pemain lama dan pemain muda. Saya kini sedang bantu pemain muda daripada mereka duduk di depan televisi," kata pelatih asal Serbia itu menambahakan.
PBR berada satu grup bersama PSM Makassar, Persegres Gresik United, serta Pusamania Borneo FC dalam Grup D turnamen Piala Presiden 2015. Sebelumnya, PBR memang berlatih tanpa arahan Dejan, yang tiga bulan belakangan menetap di Hong Kong.
"Dimana-mana saat saya melatih peluang saya selalu oke. Saya tak melihat lawan, mau Makassar, Gresik, dan siapapun. Kalau kita bisa bekerja keras dan berlatih lagi, kita bisa lolos ke putaran kedua," tutur Dejan.
"Biasanya tim yang main di rumah bakal bermain keras. Tapi itu bagus untuk pemain muda kita. Kalau semua poin bisa kita curi dan cukup, itu penting untuk lolos," pungkasnya. (Ris/Def)
Apa Target PBR di Piala Presiden 2015?
Dejan Beber Target Bertahap PBR di Piala Presiden 2015.
Diperbarui 23 Agu 2015, 02:29 WIBDiterbitkan 23 Agu 2015, 02:29 WIB
Dejan Antonic (tengah) memberi arahan pada pemainnya saat laga uji coba dengan Villa 2000 di Stadion Lebak Bulus Jakarta, Sabtu (22/8/2015). Uji tanding ini persiapan PBR menghadapi turnamen Piala Presiden 2015. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tanda Dehidrasi yang Perlu Diperhatikan, Ini Cara Mengatasinya
350 Kata-Kata Promosi Kue Lebaran di WA yang Menarik Perhatian, Bikin Laris
Tanda Keguguran yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Cara Penanganan yang Tepat
PT Agrinas Palma Nusantara Resmi Kelola Lahan Sawit Titipan Kejagung
Begal Sadis di Gang Sempit Tanah Abang, Wanita jadi Korban hingga Alami Luka Serius
Tanda-Tanda Usus Buntu, Ketahui Langkah Penanganannya
Tanda Bayi Dehidrasi, Kenali Gejala Khas dan Cara Mengatasinya
KPK Periksa Mantan Dirut Petral Bambang Irianto, Tersangka Mafia Migas
Profil Ali Rahman Bupati Way Kanan, Awali Karier sebagai Pegawai Kecamatan
Polisi Kantongi Identitas Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Jakbar
Tanda Demam Berdarah yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Cara Penanganannya
Wamenaker Bicara THR PNS dan Pegawai Swasta, Kapan Cair?