Hari Ini, Drawing Semifinal Piala Presiden Digelar

Empat tim tersisa di Piala Presiden sedang harap-harap cemas menunggu undian babak semifinal.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 29 Sep 2015, 06:00 WIB
Diterbitkan 29 Sep 2015, 06:00 WIB
20150911- Drawing Babak 8 Besar Piala Presiden 2015-Jakarta
CEO Mahaka, Hasani Abdulgani (kiri) bersama perwakilan sponsor mengambil undian Drawing 8 Besar Turnamen Piala Presiden 2015 di Jakarta, Jumat (11/9/2015). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Empat tim tersisa dalam Piala Presiden sedang harap-harap cemas menunggu undian babak semifinal. Empat tim yang dimaksud adalah Mitra Kukar, Persib Bandung, Arema Cronus, dan Sriwijaya FC.

Babak semifinal Piala Presiden akan menggunakan format home and away, sama seperti di babak delapan besar. Promotor Piala Presiden, Mahaka Sports and Entertainment masih akan mengundi tim-tim yang akan saling berhadapan di semifinal.

Lalu kapan pihak promotor bakal melakukan drawing semifinal Piala Presiden? Mahaka Sport and Entertainment akan mengundi partai semifinal tepat pada hari ini, Selasa, 29 September 2015.

Drawing tersebut bakal dilaksanakan di 100 Bar Hotel Century Park, Senayan, Jakarta. CEO Mahaka Sports and Entertainment, Hasani Abdulgani, akan memulai drawing semifinal Piala Presiden mulai pukul 15.00 WIB.

Empat tim yang sudah lolos ke babak semifinal dipastikan bakal menerima uang tambahan dari pihak promotor sebesar Rp 250 juta. Itu artinya, Sriwijaya FC, Arema Cronus, Persib dan Mitra Kukar sudah mengantongi uang dari Mahaka Sport and Entertainment sekitar Rp 900 juta. (Cak/Win)*

Baca juga:

Bonek FC Kalah WO, Promotor Piala Presiden Marah Besar

Si Seksi Joana Lee Jatuh Cinta dengan Bewok David De Gea

Wawancara Van Gaal: Seharusnya MU di Posisi Ke-13

Kangen Rooney, Ronaldo Mudik ke MU?

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya