Liputan6.com, Barcelona: Barcelona untuk sementara berhasil unggul 2-1 atas Rayo Vallecano pada lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou,Minggu (18/10/2015) dini hari WIB. Dua penalti Neymar berhasil selamatkan muka Barcelona di depan fans sendiri.
Ya, Barcelona nyaris kehilangan muka karena kebobolan terlebih dahulu lewat gol Javi Guerra. Barcelona tampil tanpa Messi dan Iniesta lawan Rayo Vallecano. Pelatih Luis Enrique pun turunkan dua pemain muda Sandro Ramirez dan Sergi Roberto.
Dengan susunan pemain seperti itu,Barcelona tetap perkasa hadapi Rayo Vallecano. Di menit ke-9,Barcelona berpeluang buka keran gol. Luis Suarez yang sudah berhadapan dengan kiper gagal maksimalkan peluang usai terima umpan dari Ramirez.
Beberapa kali gagal manfaatkan peluang, Rayo pun "menghukum" Barcelona. Lewat serangan balik cepat, Javi Guerra sambar umpan Bebe di menit ke-15. Skor pun berubah 0-1 untuk keunggulan Rayo Vallecano.
Neymar yang kerap meliuk-liuk di kotak penalti sempat gagal dapatkan ganjaran penalti dari wasit. Namun di menit ke-22, Neymar benar-benar dapatkan penalti usai dilanggar. Akurat, Neymar sukses eksekusi penalti. Skor pun berubah jadi 1-1.
Menit ke-25, Suarez berhasil bobol gawang Rayo tapi golnya dianulir karena Neymar dan Sandro tertangkap offside. Dua menit kemudian, tembakan Neymar masih melebar dari sasaran usai meliuk-liuk di kotak penalti.
Pada menit ke-32, Neymar kembali bikin repot pertahanan Rayo sehingga terpaksa menjatuhkannya. Neymar kembali eksekusi penalti dengan baik.Skor berubah menjadi 2-1. (Def/Rjp)
Susunan Pemain
Barcelona:
Bravo;Alves,Pique,Mathieu,Jordi Alba;Rakitic,Busquets,Sergi Roberto; S Ramirez,Suarez,Neymar
Rayo Vallecano:
Tono;Nacho,Ze Castro,Diego Llorente,Rat;Jozabed,Roberto;Bangoura,Ebert,Bebe;Javi Guerra
Babak 1: Dua penalti Neymar Bawa Barcelona Unggul atas Rayo
Neymar bikin repot pertahanan Rayo Vallecano lewat liukannya.
Diperbarui 18 Okt 2015, 02:22 WIBDiterbitkan 18 Okt 2015, 02:22 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Galungan 2024: Makna Kemenangan Dharma dan Ucapan Selamat dalam Bahasa Bali dan Indonesia
50 Quotes Idul Adha 2025 yang Menyentuh Hati, Pengingat Arti Berkurban dan Keikhlasan
7 Rekomendasi Drakor Slice of Life Tanpa Peran Antagonis, Cocok Buat Healing
A Flower for The Future di Art Jakarta Gardens 2025, Menggantung Doa dan Harapan di Karya Seni
Saham Asia-Pasifik Dibuka Menguat di Tengah Harapan Meredanya Perang Tarif AS-China
Infografis Paus Fransiskus Tutup Usia hingga Mekanisme Penggantinya
NOC Indonesia Gelorakan Target Lebih dari 2 Emas di Olimpiade 2028
Pneumonia Bisa Serang Individu Sehat, Jangan Remehkan Gejala Mirip Flu
Harga Emas Hari Ini 23 April 2025 di Antam Longsor, Cek Daftarnya
7 Fakta Menarik dan Sejarah High Heels, Awalnya Dirancang untuk Pria
Cek Fakta: Tidak Benar Artikel Menko Yusril Sebut Prabowo Presiden Paling Bijaksana dan Keturunan Nabi Luth
Pesona Kim Young Kwang sebagai Imugi yang Mencuri Perhatian di The Haunted Place