Liputan6.com, Jakarta: Sriwijaya FC mengaku sudah punya strategi khusus dalam menghadapi final Piala Presiden 2015 kontra Persib, Minggu (18/10/2015). Mereka juga enggan meremehkan Persib yang tampil tanpa tiga pemain pilarnya.
Ya di laga besok kekuatan Tim Maung Bandung sedikit berkurang. Pasalnya tiga pemain inti yakni Hariono, M. Ridwan, dan Tantan dipastikan absen.
"Absennya ketiga pemain itu tentu berpengaruh, namun kami pikir tidak terlalu besar. Kedalaman skuat Persib sangat bagus. Banyak pilihan pemain yang kualitasnya merata," ujar asisten pelatih Sriwijaya, Hartono Ruslan.
"Persib punya pemain bagus dan pengalaman di setiap posisi. Semua pemain akan kami marking, tidak hanya satu-dua pemain."
Di sisi lain, Laskar Wong Kito menegaskan tidak akan ada pemain yang absen dalam laga besok. Syaiful Indra Cahya yang terkena akumulasi dan Titus Bonai yang cedera ringan sudah pulih.
"Kondisi Tibo sudah membaik, semoga besok bisa tampil bagus. Syaiful bisa main lagi dan semoga mengembalikan irama permainan tim," kata Hartono. (Def/Rjp)
Lawan Persib di Final Piala Presiden, Sriwijaya FC Full Team!
Persib akan menantang Sriwijaya FC malam ini di Stadion Gelora Utama Bung Karno.
Diperbarui 18 Okt 2015, 03:45 WIBDiterbitkan 18 Okt 2015, 03:45 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kerap Absen Akibat Cedera, Bintang Rapuh Manchester United Punya Banyak Waktu Bimbing Pemain Muda
5 Contoh Ilustrasi Minecraft Gambar Rumah, Lihat Desain Uniknya di Sini
PSM Makassar vs Bali United: Bernardo Tavares Keluhkan Jadwal Tidak Manusiawi
12 Negara Bagian AS Gugat Kebijakan Tarif Impor Trump
Hobi Traveling? Ini 4 Pekerjaan yang Bisa Bikin Kamu Dibayar Sambil Jalan-Jalan!
6 Mix and Match Celana Jeans Ala Jennifer Coppen, Tampil Keren Tanpa Ribet
Menko Airlangga Buka Peluang Kerja sama QRIS dengan Mastercard dan Visa
Wagub Rano Karno Ingin Bangun Pusat Oleh-Oleh di Jakarta
Yayasan MBN Akan Tuntaskan Hak Mitra Dapur MBG Pekan Depan
4 Zodiak yang Cenderung Merasa Tidak Nyaman Menjadi Pusat Perhatian
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa, Komisi II DPR: Harus Ada Kajian Mendalam
BNI Pimpin Kredit Sindikasi Rp 1,84 Triliun untuk Pembangunan Pabrik Mobil Listrik VinFast di Indonesia