Imbang Lagi, MU Masih Bertengger di 4 Besar

Manchester United untuk kali kedua di ajang Liga Premier Inggris meraih hasil imbang.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 31 Okt 2015, 23:52 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2015, 23:52 WIB
Crystal Palace vs Manchester United (liputan6)
Sumber: REUTERS

Liputan6.com, London - Manchester United untuk kali kedua beruntun di ajang Liga Premier Inggris meraih hasil imbang. MU bermain 0-0 saat menghadapi Crystal Palace di Selhurts Park, London, Sabtu (31/10/2015) malam WIB.

Sebagai tuan rumah, Palace terlebih dahulu mengancam. Pada menit pertama, Dwight Gayle melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti. Namun sayang, bola hasil sepakannya tepat dipelukan kiper MU, David De Gea.

Palace terus mengancam gawang Setan Merah (sebutan MU). Pada menit ke-11,  Yohan Cabaye melepaskan umpan lambung yang disambut dengan sundulan oleh Scott Dann. Sayang, De Gea masih tangguh di bawah mistar gawang.

Tim besutan Louis van Gaal coba membalas. Pada menit ke-25, Wayne Rooney mengeksekusi tendangan bebas. Sepakan kaki kanannya meluncur mulur melewati pagar betis. Tapi kiper Palace, Hennessey masih bisa menangkap bola.

Skuat asuhan Alan Pardew itu terus mengusai jalannya pertandingan. Menit ke-40, Gayle kembali menebar ancaman di lini pertahanan Setan Merah. Sepakan kaki kanannya dari kotak penalti Setan Merah masih bisa dihentikan De Gea. Skor imbang 0-0 menutup paruh pertama.

Babak Kedua

Di awal babak kedua, baik Palace dan MU tampak kesulitan membangun serangan. Upaya kedua tim dalam membangun serangan selalu gagal di kaki lawan.

Peluang pertama di babak kedua tercipta pada menit ke-62. Bolasie melewati dua pemain MU dan melepaskan umpan lambung ke dalam kotak penalti. Namun sayangnya, tidak ada pemain Palace yang menyambut umpan tersebut.

Sepuluh menit kemudian, Cabaye hampir saja membawa Palace unggul. Menerima umpan silang dari sisi kanan pertahanan Setan Merah, sodoran Cabaye masih melebar di sebelah kanan gawang De Gea.

Setan Merah mencoba menekan. Memanfaatkan umpan Marcos Rojo, Wayne Rooney menyontek bola dengan kaki kanannya. Namun usaha kapten MU itu belum menemui sasaran. Peluang itu terjadi pada menit ke-81.

Hingga pertandingan berakhir, skor tetap imbang tanpa gol. Hasil tersebut membuat MU berada di posisi keempat dengan raihan 21 poin, tertinggal 4 angka dari Manchester City dan Arsenal yang nangkring di posisi teratas. Sedangkan Palace menempati posisi kedelapan dengan 16 poin.

Susunan pemain:

Crystal Palace: Hennessey, Ward, Dann, Delaney, Kelly, Cabaye, Bolasie, Zaha, McArthur, Puncheon, Gayle

Manchester United: De Gea, Rojo, Smalling, Blind, Darmian, Mata, Martial, Herrera, Schneiderlin, Schweinsteiger, Rooney

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya