Liputan6.com, Manchester - Yolanda Cardona, istri kiper Victor Valdes merasa kesal dengan sikap Manchester United. Yolanda marah karena sang suami tidak diundang MU ke acara Gala Dinner UNICEF di Old Trafford, MInggu 29 November 2015.
Skuat Setan Merah hadir di acara tersebut, demi kegiatan amal sekaligus menggalang dana. Dalam acara itu, pihak klub menyatakan bahwa sudah terkumpul uang sejumlah 230 ribu pounds. Namun, anehnya Valdes tidak diajak ke acara tersebut.
Baca Juga
Yolanda selama ini sangat mendukung karier Valdes. Terbukti, model seksi ini selalu menemani Valdes, saat kiper Spanyol itu dibekap cedera panjang.
Advertisement
Baca Juga
- Cuplikan Gol Bale dan Ronaldo ke Gawang Eibar
- Meski Tersingkir, Djanur Pantang Menyerah
- Hadapi Napoli, Inter Terancam Kehilangan Kondogbia
Sementara itu, tidak diundangnya Valdes ke acara tersebut, kemungkinan dipicu perselisihannya dengan manajer Louis Van Gaal setelah diklaim menolak bermain di tim cadangan. Valdes sudah bersama skuat MU sejak Oktober 2014. Awalnya di hanya ikut berlatih di Old Trafford untuk memulihkan kebugarannya setelah pulih dari cedera lutut panjang.
MU kemudian memberikan kontrak permanen kepada Valdes pada Januari lalu. Sayangnya Valdes gagal menembus tim utama MU. Eks pemain Barcelona itu baru main dua kali saja untuk Setan Merah.(Ian/Rjp)