Semi Final Piala Jenderal Sudirman: Arema Jumpa Mitra Kukar

Sedangkan PBFC bakal jumpa Semen Padang.

oleh Defri Saefullah diperbarui 22 Des 2015, 22:28 WIB
Diterbitkan 22 Des 2015, 22:28 WIB
Pelatih Arema Cronus, Joko Susilo
Pelatih Arema Cronus, Joko Susilo (Rana Adwa)

Liputan6.com, Sleman: Arema Cronus memantapkan diri jadi pemimpin klasemen grup E usai menang 5-4 lewat adu penalti atas Pusamania Borneo FC (PBFC) pada laga terakhir babak 8 besar, Selasa (22/12/2015) di Stadion Maguwoharjo. Arema mengumpulkan 8 poin, unggul dua poin dari PBFC yang berada di posisi dua.

Sedangkan PBFC praktis bakal jumpa dengan Semen Padang yang menjadi pemimpin klasemen grup D. Dua laga semifinal bakal digelar dengan sistem home dan away.

Dua laga ini direncanakan bakal digelar pada 9/10 Januari dan 16/17 Januari 2016. Sebelum laga Arema vs PBFC digelar, pemain kedua tim sempat menimbang-nimbang siapa lawan yang bakal dihadapi pada laga semifinal nanti.

Sepertinya, harapan bek jangkung PBFC Goran Gancev untuk jumpa Semen Padang di laga semifinal terkabul.

“Semen Padang dan Mitra Kukar dua tim yang sama-sama kuat. Tapi, kalau memilih, saya mau bertemu Semen Padang di semifinal,” terang Gancev saat ditemui Liputan6.com setelah latihan di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta, Senin (21/12/2015).  

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya