Evan Dimas Diperkenalkan Espanyol Hari Ini

Evan Dimas tiba di Spanyol kemarin.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 04 Feb 2016, 15:10 WIB
Diterbitkan 04 Feb 2016, 15:10 WIB
Evan Dimas
Evan Dimas tiba di Spanyol kemarin.

Liputan6.com, Barcelona - Gelandang muda Indonesia, Evan Dimas Darmono, telah tiba di Spanyol, Rabu (3/2/2016). Rencananya, klub yang akan diperkuat Evan Dimas, Espanyol, akan memperkenalkannya ke rekan-rekan setim dan pelatihnya hari ini (4/2/2016).

Evan Dimas akan bergabung dengan tim Espanyol B selama empat bulan. Mantan kapten Timnas Indonesia U-19 ini akan memperoleh progam latihan yang sama dengan pemain lain di Espanyol B.

Baca Juga

  • Pep Guardiola Bawa Gerbong Staf ke Manchester City
  • Neymar 4 Kali Gagal Penalti, Ini Kata Suarez
  • Chelsea Frustrasi, Diego Costa Berulah Lagi

Jika Espanyol B kepincut, bukan tidak mungkin Evan Dimas akan bermain di kompetisi Segunda Division B atau Divisi Tiga. Pemain berusia 20 tahun ini kemarin sudah melihat ruang ganti Espanyol sejak pertama kali tiba.     

"Hari ini Evan Dimas ke fasilitas latihan Espanyol untuk kenalan dengan teman-teman satu tim dan juga pelatihnya," ujar agennya, Arif Wicaksono, dalam pesan singkat kepada Liputan6.com, Kamis (4/2/2016).

Pada hari pertamanya, pemain kelahiran Surabaya ini menjalani serangkaian kegiatan. Evan juga akan mengikuti jumpa pers untuk diperkenalkan ke publik.  

Kedatangan Evan Dimas ke Espanyol turut memancing perhatian media Spanyol. Akun Twitter resmi milik La Liga @LaLigaEN, bahkan menyambut baik kedatangan eks kapten Tim Nasional Indonesia U-19 tersebut.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya