Liputan6.com, Bandung - Mitra Kukar secara mengejutkan unggul 1-0 atas Persib Bandung pada babak pertama laga pembuka Piala Bhayangkara 2016 di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung, Kamis (17/3/2016) malam WIB.
Gol Naga Mekes diciptakan Marlon Da Silva pada menit 27. Ia sukses menuntaskan umpan tarik Rodrigo Dos Santos dari sisi kiri.
Selang empat menit, Persib coba membalas. Namun, sundulan Atep masih membentur tiang gawang.
Menit 39, Mitra Kukar mendapatkan kesempatan menggandakan keunggulan melalui Septian David Maulana. Akan tetapi, sial bagi Septian, bola tendangannya mampu diselamatkan kiper I Made Wirawan.
Hingga babak pertama usai, skor masih 1-0 untuk keunggulan Mitra Kukar.
Susunan Pemain
Mitra Kukar: Shahar Ginanjar; Arthur Cunha, Saefulloh Maulana, Zuchrizal Gamal, Michael Ora; Muhammad Bahtiar, Bayu Pradana, Rodrigo Dos Santos, Hendra Adi Bayau, Septian David, Marlon Da Silva
Persib: I Made Wirawan; Dias Anggga, Hermawan, Vujovic, Tony Sucipto, Hariono, Kim Jeffrey, Gian zola, Atep Tantan, Juan Carlos
Babak I: Mitra Kukar Ungguli Persib Bandung
Gol Naga Mekes diciptakan Marlon Da Silva pada menit 27.
diperbarui 17 Mar 2016, 21:50 WIBDiterbitkan 17 Mar 2016, 21:50 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Potret Sabina Altynbekova Pemain Yogya Falcons Tanpa Jersey Voli, Auranya Bak Model Papan Atas
VIDEO: Permintaan Pengawalan Diabaikan, Bos Rental Mobil Tewas Ditembak saat Ambil Kendaraan
Jalan Tol Palembang-Betung Bakal Rampung pada 2026
Berkorban Nyawa Selamatkan Wisatawan, Kapolda Jabar: Bripka Anditya Cerminan Nyata Pengabdian Anggota Polri
Hanoi Jadi Kota Besar Terpolusi Udara di Dunia, Warga Kesulitan Bernapas
VIDEO: Kasus Penembakan Bos Rental Mobil di Tol Tangerang-Merak, Motif dan Peran Pelaku Masih Misteri
4 Pelaku Penembakan Bos Rental Mobil di Rest Area Tangerang-Merak Ditangkap
IHSG Meroket 1,8 Persen pada 30 Desember 2024-3 Januari 2025, Ini Pendorongnya
Bergerak, Ribuan Orang Bersihkan Sampah di Pantai Kedonganan Bali
Polisi Sebut Pelaku Perampokan di Tol Tanjung Priok Residivis
Tes Jalan Kaki 5 Detik Ini Dapat Memberi Tahu Seberapa Baik Anda Menua
KPK Masih Bidik Pihak Lain Terkait Kasus Harun Masiku