Klub Top Eropa Antre Ingin Pinjam Wonderkid Madrid

Wonderkid Madrid siap dipinjamkan ke klub lain demi mendapatkan jam terbang lebih.

oleh Defri Saefullah diperbarui 25 Des 2016, 13:00 WIB
Diterbitkan 25 Des 2016, 13:00 WIB
Real Madrid vs Cultural Leonesa
Striker Real Madrid, Mariano Diaz, mencetak hattrick saat melawan Cultural Leonesa pada leg kedua 32 besar Copa del Rey di Santiago Bernabeu, Rabu (30/11/2016). (AFP/Javier Soriano)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid - Madrid bakal meminjamkan wonderkid mereka, Mariano Diaz, pada bursa transfer Januari. Tak disangka, seperti dilansir as, klub-klub top Eropa mulai antre untuk mendapatkan tanda tangan bintang muda asal Republik Dominika ini.

Klub Eropa bergegas lakukan pendekatan untuk meminjam Diaz selama enam bulan hingga Juni mendatang. Meski Madrid dikenai sanksi larangan transfer dari FIFA, tapi itu tak mempengaruhi peminjaman ini.

Tak hanya klub La Liga, klub Bundesliga dan seri A juga meminati striker berusia 23 tahun ini. Sevilla dikabarkan berada di posisi terdepan untuk mendapatkan Diaz.

Meski demikian, jika jadi, Sevilla tak akan bisa memainkan Diaz di Liga Champions dan Piala Raja. Itu karena Diaz sudah main di dua event ini sebagai pemain Madrid.

Selain Sevilla, Malaga dan Deportivo La Coruna juga terus memantau kemungkinan mendapatkan Diaz.

Bundesliga atau Seri A

Mariano Diaz Mejia
Mariano Diaz Mejia sudah bergabung dengan Real Madrid sejak 2011. (Quisqueyanos En Los Deportes)... Selengkapnya

Sementara itu, dari klub luar Spanyol, ada Eintracht Frankfurt yang berharap bisa dapatkan Diaz. Hubungan baik Eintracht dengan Madrid diharapkan bisa mudahkan proses peminjaman.

Klub Bundesliga ini pernah membawa Mascarell dan Vallejo dari Madrid untuk dipinjam. Sedangkan dari seri A, ada Lazio yang meminati Diaz. Kini tinggal Diaz sendiri yang tentukan pilihan ingin main di mana.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya