Ozil Mandul di Arsenal, Wenger: Tunggu Paruh Kedua Musim

Penampilan Mesut Ozil bersama Arsenal terus mendapat sorotan.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 31 Des 2016, 13:40 WIB
Diterbitkan 31 Des 2016, 13:40 WIB
Mesut Ozil
Wenger janjikan Ozil bakal lebih tajam di Arsenal.(Reuters / Tony O'Brien )

Liputan6.com, London - Penampilan Mesut Ozil bersama Arsenal terus mendapat sorotan dari Arsene Wenger. Manajer The Gunners itu yakin Ozil bakal semakin tajam pada paruh kedua musim 2016/17.

Ozil telah bermain dalam 100 laga Liga Inggris sejak bergabung tiga tahun lalu. Hebatnya, ia sudah menyumbang 36 assist atau hanya kalah dari Eric Cantona dengan jumlah laga yang sama.

Sayang, kritik terus mengalir pada Ozil karena ia dianggap kurang tajam di lapangan. Ya, ia baru mencetak 20 gol sejauh ini meski punya banyak peluang dan berperan sebagai playmaker murni musim ini.

"Memang benar masih ada jarak antara peluang yang ia ciptakan dan jumlah gol yang dihasilkan. Padahal saat latihan, Ozil selalu menunjukkan ketajamannya," kata Wenger seperti dilansir laman resmi Arsenal.

"Saya berani jamin jumlah gol Ozil akan bertambah drastis dalam beberapa bulan ke depan. Jadi kontribusinya tidak hanya soal assist, tetapi juga gol," ujar Wenger menambahkan.

Bantah Akan Jual Ozil

Di sisi lain, Wenger juga membantah akan menjual Ozil. Meski hingga sekarang negosiasi kontrak barunya belum menemui kesepakatan.

"Tentu saja Ozil pemain besar bagi Arsenal. Itu sebabnya saya selalu membelanya saat dikritik orang lain," kata Wenger.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya