Digoda Barcelona, Herrera Pilih Setia Bersama MU

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde diyakini bakal merekrut gelandang MU, Ander Herrera ke Camp Nou Stadium.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 04 Jun 2017, 07:24 WIB
Diterbitkan 04 Jun 2017, 07:24 WIB
Manchester United, Piala Europa, Pemain Terbaik
Gelandang Manchester United, Ander Herrera. (EPA/Peter Powell)

Liputan6.com, Manchester - Barcelona baru saja menunjuk Ernesto Valverde sebagai pelatih baru, menggantikan Luis Enrique. Valverde diyakini bakal merekrut gelandang Manchester United (MU), Ander Herrera ke Camp Nou Stadium.

Valverde pernah bekerja sama dengan Herrera saat keduanya masih di Athletic Bilbao. Herrera menjadi bidikan pertama Valverde karena tampil heroik bersama MU sepanjang musim 2016/17. Gelandang asal Spanyol itu terpilih sebagai pemain terbaik Liga Europa.

Herrera bermain sebanyak 31 kali di pentas Liga Inggris. Dia berhasil mencetak satu gol dan menyumbang enam assists dari 37 peluang yang berhasil diciptakannya.

Statistik tersebut membuat Barcelona jatuh hati. Manajemen Los Blaugrana dikabarkan siap menebus klausul jualnya sebesar 28 juta euro. Namun, Herrera tidak tertarik bergabung dengan Lionel Messi dan kawan-kawan.

"Saya tidak akan berhenti sampai di sini. Saya sangat senang dengan waktu saya bersama MU. Saya ingin terus bermain dan membuat fans bangga," ucap Herrera, seperti diberitakan One Football.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Yakin Diperpanjang

Masa depan Herrera di Old Trafford sendiri bakal berakhir pada 30 Juni 2018. Hingga saat ini, dia belum mendapatkan tawaran untuk memperpanjang kontraknya bersama klub berjulukan Setan Merah itu.

Namun demikian, pria berusia 27 tahun itu optimis kariernya bersama tim asuhan Jose Mourinho bakal panjang. "Saya sangat optimistis (mendapat) kontrak baru," katanya.

"Saya malah bersyukur MU sudah datang ke Spanyol dan memberikan kontrak tiga tahun kepada saya. Sekarang, yang ada di pikiran saya hanya memberikan yang terbaik untuk tim. Saya ingin memperbaiki banyak hal agar bisa memenangkan berbagai gelar," ujar Herrera mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya