Chiellini Minta Winger Anyar Juventus Bekerja Lebih Keras

Federico Bernardeschi bergabung dengan Juventus dari Fiorentina.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 31 Agu 2017, 06:12 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2017, 06:12 WIB
Winger Juventus, Federico Bernardeschi, tampil di ICC. (AP Photo/Michael Dwyer)
Winger Juventus, Federico Bernardeschi, tampil di ICC. (AP Photo/Michael Dwyer)

Liputan6.com, Turin - Giorgio Chiellini memberi saran untuk penggawa anyar Juventus, Federico Bernardeschi. Dia meminta rekan barunya bekerja lebih keras jika mau bermain di tim utama.

Juventus membeli Bernardeschi dari Fiorentina dengan nilai transfer 40 juta euro pada bursa transfer musim panas ini.

Namun, dia baru sekali bermain selama 18 menit pada Piala Super Italia melawan Lazio. Sedangkan pelatih Massimiliano Allegri tidak menurunkannya pada dua pertandingan Serie A.

"Federico sudah berlatih baik. Tapi dia mesti terus berusaha. Federico akan dapat kesempatan dan dia tidak boleh melewatkannya. Setiap pemain pasti butuh beradaptasi, sama seperti (Gonzalo) Higuain pada musim lalu," kata Chiellini, dilansir Football Italia.

Bernardeschi bisa mendengarkan Chiellini untuk mengembangkan kariernya bersama La Vecchia Signora. Seperti dirinya, Chiellini juga bergabung dengan Juventus dari Fiorentina. Pindah pada 2005, dia kemudian menjadi salah satu pemain paling berpengaruh Juventus.

Chiellini sudah membela Juventus di 437 pertandingan dan menciptakan 34 gol. Dia membantu klub memenangkan banyak gelar, di antaranya enam titel Serie A.

"Dia bisa jadi pemain penentu karena memiliki kualitas teknik. Tanpa bermaksud meremehkan, membela Juventus berbeda dengan memperkuat Fiorentina," pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya