Alasan Bayern Munchen Wajib Mendatangkan Christian Pulisic

Christian Pulisic memiliki kemampuan sebagai bintang utama Bayern Munchen.

oleh Rizki Hidayat diperbarui 08 Nov 2017, 10:30 WIB
Diterbitkan 08 Nov 2017, 10:30 WIB
Bayern Munchen
Christian Pulisic dianggap sebagai sosok yang tepat untuk menggantikan peran Arjen Robben dan Franck RIbery di Bayern Munchen.

Jakarta - Legenda Bayern Munchen, Lothar Matthaus, menyarankan kepada The Bavarians untuk merekrut Christian Pulisic. Menurutnya, Pulisic adalah pengganti ideal Arjen Robben atau Franck Ribery.

Baca Juga

  • Bayern Munchen Pastikan Tak Tertarik Gaet Alexis Sanchez
  • Bayern Munchen Tekuk Dortmund Berkat Permainan Efektif
  • Alves Menyesal Pernah Gabung Juventus

"Kapan pun Bayern ingin menggantikan Arjen Robben dan Franck Ribery, mereka harus memiliki perhatian kepada Christian Pulisic," kata Matthaus.

Christian Pulisic merupakan salah satu pemain muda yang mencuri perhatian dalam dua musim terakhir. Meski masih berusia 19 tahun, Pulisic mampu menjadi sosok penting di skuat Borussia Dortmund.

Pada musim ini, dia berhasil mencetak tiga gol dan satu assist dari 16 pertandingan yang sudah dijalani bersama Die Borussen. Satu di antara gol yang disarangkan Christian Pulisic adalah ketika bersua Bayern Munchen di ajang DFL Supercup 2017.

Performa apik winger asal Amerika Serikat itu membuat Bayern Munchen berminat meminangnya. Andai benar-benar bergabung, Pulisic akan mengikuti jejak Mario Gotze, Robert Lewandowski, dan Mats Hummels yang hengkang dari Die Borussen dan gabung ke Die Roten.

Akan tetapi, upaya Bayern Munchen mendapatkan jasa Christian Pulisic tidak akan mudah. Borussia Dortmund diyakini enggan melepas salah satu aset berharganya yang masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2020.

Sumber: ESPN

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya