Saul Niguez Tak Menyesal Tinggalkan Real Madrid

Saul Niguez pernah menimba ilmu di akademi Real Madrid pada 2006 hingga 2008.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 18 Nov 2017, 14:15 WIB
Diterbitkan 18 Nov 2017, 14:15 WIB
saul niguez
Gelandang Atletico Madrid Saul Niguez merupakan pemain yang mengawali kariernya di akademi Real Madrid. (AFP/Javier Soriano)

Liputan6.com, Madrid - Gelandang Atletico Madrid, Saul Niguez, tak menyesal meninggalkan Real Madrid. Ya, pria berusia 22 tahun itu pernah menimba ilmu di akademi Real Madrid pada 2006 hingga 2008.

Talenta Saul Niguez dicium pencari bakat Atletico Madrid pada 2008. Empat tahun setelahnya, dia mendapat kepercayaan pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.

Namun, Saul Niguez tak langsung mendapat tempat di tim utama, dia sempat dipinjamkan ke Rayo Vallecano pada 2013/14. Tampil impresif bersama Rayo Vallecano, dia berhasil memikat hati Diego Simeone.

"Waktu saya di akademi Real Madrid sangat positif. Sebab, mereka membiarkan saya tumbuh dan dewasa," ucap Saul Niguez, dikutip dari Movistar +.

Sempat Ingin Dipinjamkan ke Valencia

Meski ciamik bersama Rayo Vallecano, manajemen Atletico Madrid rupanya ingin meminjamkan Saul Niguez ke Valencia. Namun, hal itu langsung ditolak pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.

"Saya sempat menghabiskan masa pinjaman di Rayo Vallecano, tapi saya yakin bisa kembali ke Atletico Madrid. Namun, sebelum kembali, saya sempat masuk ke daftar pemain yang akan dipinjamkan ke Valencia, untung itu tak terjadi," ujarnya.

"Tapi, Diego Simeone berbicara kepada saya dan mengatakan dia sudah menganalisis kemampuan saya. Pelatih meminta saya untuk menjadi bagian dari tim utama Atletico Madrid," ucap pemain timnas Spanyol tersebut.

Statistik Saul Niguez

Niguez tampil ciamik bersama Atletico Madrid di ajang La Liga musim ini. Bintang berusia 22 tahun itu pandai membaca permainan lawan.

Buktinya, dari 11 pertandingan bersama Atletico Madrid, Niguez berhasil melakukan 18 intersep, 24 clearance, dan tiga blok. Dia juga tercatat merebut bola sebanyak 24 kali dari 39 percobaan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya