Liputan6.com, Barcelona - Philippe Coutinho resmi hijrah ke Barcelona dari Liverpool. Dia dibeli Barcelona dengan transfer 160 juta euro (Rp 2,6 Triliun) di bursa transfer Januari ini.
Isu transfer Coutinho sudah hampir satu tahun ini berlangsung. Saga transfer winger asal Brasil ini begitu berliku bak drama yang tak punya akhir.
Advertisement
Baca Juga
Melihatnya kerasnya penolakan Liverpool atas tawaran Barcelona soal Coutinho sebelumnya, fans The Reds tak menyangka Coutinho bakal dilepas juga di bursa transfer Januari. Ada fans yang menduga Coutinho memang sudah siap dilepas sejak lama.
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengaku klub sudah melakukan segalanya untuk mempertahankan Coutinho. Namun sang pemain tetap memilih untuk hijrah ke Barcelona.
Coutinho tentu tak mau meninggalkan Liverpool tanpa kesan. Maka itu, dia pun mengirimkan pesan terbuka untuk Liverpudlian, fans Liverpool.
Pesan Menyentuh
Dia mengungkapkan pesan terbuka yang cukup menyentuh untuk fans Liverpool dan juga klopp. Dia menyampaikan ini di akun instagram miliknya.
"Sejak saya pertama kali tiba di Liverpool, saya dan keluarga merasa sangat disambut dan juga punya banyak teman," tulisnya.
"Di lapangan dan luar lapangan, saya merasakan keindahan klub dan fansnya. Sebagai gantinya, saya berharap sudah bisa memberi kenangan dan momen yang bisa membuat fans Liverpool gembira."
"Gabung Liverpool, saya tahu besarnya nama klub ini dan juga sejarahnya. Yang saya pelajari dari tempat ini yaitu soal hati dan jiwa dari tempat ini. Liverpool punya karakter yang unik," tulisnya, menambahkan.
Advertisement
Klub Idaman
Coutinho mengatakan, ingin pindah ke Barcelona karena merupakan klub idamannya. Dia memang sudah memimpikan main bersama klub ini.
"Saya tinggalkan Liverpool karena Barcelona itu impian buat saya. Liverpool klub impian juga dan saya beruntung bisa lima tahun main di sini," ujarnya.
"Saya beruntung bisa main di Liverpool dan kini Barcelona. Saya berharap suporter mengerti kalau mencoba sesuatu yang baru bukan berarti menghilangkan arti klub lama. Tak ada yang hilang di hati saya," tulisnya.