Setelah Piala Presiden, 2 Pemain Sriwijaya Gabung Timnas U-19

Sriwijaya FC mendapatkan surat untuk pemanggilan dua pemain mengikuti TC Timnas Indonesia U-19.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 16 Feb 2018, 12:40 WIB
Diterbitkan 16 Feb 2018, 12:40 WIB
Gelandang Sriwijaya FC, Syahrian Abimanyu
Gelandang Sriwijaya FC, Syahrian Abimanyu, mendapatkan panggilan kembali untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Jakarta - Dua pemain Sriwijaya FC, Samuel Simanjuntak dan Syahrian Abimanyu, mendapat panggilan mengikuti pemusatan lathan Timnas Indonesia U-23 dan  U-19. Pelaksanaan pemusatan latihan dua kelompok umur timnas tersebut bakal dimulai pada Minggu (18/2/2018) mendatang.

Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, mengakui dua pemain muda di dalam timnya mendapatkan panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia yang digelar di Jakarta itu. Ia mengaku sudah menerima surat dari Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengenai pemanggilan pemain guna mengikuti pemusatan latihan yang digelar Luis Milla.

Baca Juga

  • Dipanggil Pelatnas Timnas Indonesia U-19, Ini Komentar 2 Pemain Madura United
  • Kembali ke Timnas Indonesia U-23, Ini Janji Bintang Muda Persib
  • Persebaya Belum Menerima Surat Panggilan Timnas Indonesia

"Kami sudah terima surat dari PSSI. Ada dua pemain yang dipanggil mengikuti TC Timnas Indonesia yaitu Samuel Simanjuntak dan Syahrian Abimanyu," tegas Rahmad Darmawan kepada Bola.com.

Ketika ditanya mengenai pemain untuk Timnas Indonesia U-23, Rahmad Darmawan hanya menjawab dua pemain tersebut yang dipanggil dari Sriwijaya FC dan belum ada panggilan pemain untuk Timnas U-23. Sebelumnya, nama Zulfiandi dan Zalnando juga sempat mendapatkan panggilan dari Luis Milla.

Timnas Indonesia U-19 berencana melakukan pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-23. Bima Sakti, yang ditunjuk PSSI menangani Timnas U-19, akan mulai menangani Syahrian Abimanyu dkk.

Rencananya, Bima Sakti lebih dulu membantu Luis Milla menangani Timnas Indonesia U-23. Setelah itu, ia berlanjut melatih Timnas Indonesia U-19, dibantu dua asisten Luis Milla lainnya, Eduardo Perez dan Miguel Gandia. Sementara Luis Milla melakukan supervisi latihan Timnas Indonesia U-19.

Pemusatan latihan Timnas Indonesia akan digelar selama satu pekan, yakni 18 - 25 Februari 2018, di Lapangan ABC Senayan, Jakarta.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya