Barcelona - Barcelona memiliki keuntungan setelah meraih hasil imbang 1-1 melawan Chelsea di Stadion Stamford Bridge, pada leg pertama 16 besar Liga Champions 2017-2018, Selasa (20/2/2018) atau Rabu (21/2/2018) dini hari WIB. Barcelona cukup meraih hasil seri tanpa gol di Camp Nou agar lolos ke babak perempat final.
Modal Barcelona menyingkirkan Chelsea tak hanya berlatar hasil imbang di London. Faktor sejarah memberi dukungan kepada Lionel Messi dkk.
Advertisement
Baca Juga
Fakta menyebutkan, Barcelona telah 13 kali meraih hasil 1-1 pada laga tandang selama melakoni fase gugur di Liga Champions. Hasilnya, sebelas pertandingan di antaranya membuat mereka melenggang ke babak selanjutnya.
Pada Musim 2009-2010 menjadi kali terakhir Barcelona menghadapi situasi serupa. Setelah bermain 1-1 di kandang Stuttgart, El Barca dapat menggasak wakil Jerman itu empat gol tanpa balas, pada pertemuan kedua di Camp Nou.
Berpatokan hasil imbang 1-1 saat laga tandang, hanya CSKA Moskow dan Juventus yang bisa menjegal Barcelona. CSKA mengalahkan skuat Catalan 2-3 ketika melakoni leg kedua, di Camp Nou, musim 1992-1993. Juventus kemudian menang 2-1 ketika melawat ke markas [Barcelona]3307364"") dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions, di Camp Nou (2002-2003)
Sumber: Marca
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini