Gareth Bale Tetap Jadi Bagian Penting Real Madrid

Gareth Bale hanya bermain sebagai pemain pengganti dalam dua pertemuan kontrak Paris Saint-Germain.

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 10 Mar 2018, 18:50 WIB
Diterbitkan 10 Mar 2018, 18:50 WIB
Gareth Bale
Pemain Real Madrid, Gareth Bale jatuh saat berebut bola dengan pemain Alaves pada La Liga Santander di Santiago Bernabeu stadium, Madrid, (24/2/2018). Real Madrid menang 4-0. (AP/Francisco Seco)

Madrid - Pelatih Real Madrid, Zidane Zidane, mengaku tidak punya masalah dengan Gareth Bale. Pelatih asal Prancis itu mengungkapkan Bale tetap bagian penting di timnya.

Baca Juga

  • Legenda Manchester United Komentari Situasi Gareth Bale di Real Madrid
  • Ryan Giggs Yakin Gareth Bale Bertahan di Real Madrid
  • Gareth Bale Samai Torehan David Beckham di La Liga

Pemain asal Wales itu tidak dimainkan sebagai starter dalam dua pertandingan kontra Paris Saint-Germain pada 16 besar Liga Champions 2017-2018. Zidane baru memasukan Bale di babak kedua.

"Dia tidak kekurangan apapun, dia ada dalam tim yang terdiri dari banyak pemain, dan dia bermain dengan baik," ujar Zidane.

"Saya tidak punya masalah dengan Gareth. Dia pemain penting buat kami, sangat penting, dan dia akan bermain hingga akhir musim ini, seperti yang lain," ia menambahkan.

Gareth Bale merupakan pemain Inggris Raya dengan jumlah penampilan terbanyak dalam sejarah La Liga. Winger berusia 28 tahun melewati jumlah penampilan David Beckham dengan 116 caps.

Sumber: AS

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya