Mohamed Salah Kirim Pesan untuk Fans Liverpool

Berikut ini isi pesan Mohamed Salah untuk para suporter Liverpool.

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 03 Jul 2018, 09:05 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2018, 09:05 WIB
Mohamed Salah
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, (AFP/Paul Ellis)

Jakarta - Penggawa Liverpool, Mohamed Salah, mengirim pesan untuk suporter The Reds setelah menandatangani kontrak anyar. Salah pun berterima kasih atas segala dukungan yang diberikan pendukung Liverpool.

Baca Juga

  • Mohamed Salah Teken Kontrak Jangka Panjang di Liverpool
  • Mourinho Minta MU Terus Belanja Pemain
  • Fellaini Teken Kontrak Baru di Manchester United hingga 2020

Salah resmi memperpanjang kontraknya bersama skuat Si Merah pada Senin (2/7/2018). Winger timnas Mesir itu setidaknya akan tetap bertahan di Stadion Anfield hingga Juni 2023.

"Halo suporter Liverpool. Saya sangat bahagia untuk mengatakan, saya telah menandatangani kontrak baru bersama klub. Tahun pertama saya adalah pengalaman yang luar biasa," ujar Salah.

"Saya harus berterima kasih kepada semua orang di Liverpool, dan juga Anda, suporter kami. Saya tahu kita bisa mencapai banyak hal bersama. Saya sudah tidak sabar untuk melihat Anda. Sampai jumpa lagi," tutur Salah.

Mohamed Salah tampil impresif pada musim perdananya di Liverpool. Total 44 gol dan 16 assist berhasil dibukukan sang pemain di berbagai kompetisi.

SumberBola.com

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya