Liputan6.com, Manchester - Saat masih dilatih Sir Alex Ferguson, Manchester United (MU) merupakan salah satu tim tangguh di kompetisi elite Eropa, Liga Champions. Di bawah asuhan Ferguson, Setan Merah, julukan MU, memenangkan dua gelar Liga Champions.
Di pentas domestik, MU memenangkan 13 gelar Liga Inggris, lima trofi Piala FA, dan menjuarai Piala Liga Inggris sebanyak empat kali. Setan Merah juga memenangkan satu gelar Piala Dunia Antarklub.
Advertisement
Baca Juga
Kendati begitu, nyatanya tak semua pemain hebat memiliki kesempatan untuk membela Man United. Tercatat, terdapat sejumlah pemain yang pada awalnya hampir bergabung dengan Man United, namun kemudian batal terlaksana.
Dikutip dari Sportskeeda, ada tiga pemain yang menyesal menolak pinangan MU.
Oliver Kahn
Oliver Kahn merupakan kiper legenda Bayern Munchen dan Timnas Jerman. Dia pernah mendapat tawaran dari Ferguson untuk bergabung ke Old Trafford Stadium pada tahun 2000-an.
Kahn sendiri menolak tawaran tersebut karena ingin fokus bersama Bayern Munchen. Namun, setelah pensiun, dia mengaku menyesal telah menolak MU.
"Sir Alex Ferguson masih tertarik dengan saya. Dia yakin saya akan bergabung dengan Manchester United pada 2003 atau 2004, namun membangun era bersama The Bavarian lebih penting bagi saya."
"Menoleh ke belakang, saya percaya bahwa saya seharusnya melakukannya pada saat itu. Itu akan menjadi tantangan besar terakhir bagi saya," ucapnya menegaskan.
Advertisement
Pavel Nedved
Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved mengaku menyesal telah menolak pindah ke Old Trafford. Salah satu gelandang terbaik yang pernah ada di dunia itu kesal tak pernah memperkuat MU.
"Penyesalan? Saya tidak pernah main untuk United. Saya akan menyukai itu. Tawaran transfer tidak pernah ada, hanya dari Chelsea. Saya menyukai Paul Scholes dan Ryan Giggs, yang saya kagumi."
"Saya sedikit cemburu pada Karel Poborsky (rekan dari Republik Ceko), yang pernah main di United (1996-1998) dan menjalani pertandingan hebat. Saya tahu dia masih merasakan cinta itu," kata Nedved.
Juan Roman Riquelme
Mantan pemain Barcelona, Juan Roman Riquelme menyesali keputusannya menolak tawaran dari Manchester United pada 2006.
Kala itu Riquelme membela Villareal. Bersama Kapal Selam Kuning, dia merasa sudah nyaman dengan suasana di sana, sehingga membuatnya menolak tawaran Man United.
"Satu-satunya hal yang saya sesali dalam karier saya adalah keputusan yang saya ambil, ketika di hotel di Inggris sebelum semifinal (Liga Champions) dengan Arsenal, ketika Manchester United datang untuk membeli saya dan saya mengatakan tidak. Saya bertahan di Villarreal, karena saya merasa sangat nyaman dengan rekan-rekan satu tim saya," ujar Riquelme.
Saksikan video pilihan beriku ini:
Advertisement