Susah Payah Tekuk Polandia, Pelatih Timnas Italia Lega

Timnas Italia menang 1-0 atas Polandia di UEFA Nations League.

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Okt 2018, 13:15 WIB
Diterbitkan 15 Okt 2018, 13:15 WIB
Ancelotti dan 4 Pelatih Italia Berprestasi di Daratan Inggris
Pelatih Timnas Italia, Roberto Mancini senang dengan kemenangan atas Polandia. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Chorzow - Timnas Italia memetik kemenangan dramatis saat melawat ke markas Polandia dalam lanjutan UEFA Nations League. Meski cuma menang tipis 1-0, Pelatih Gli Azzurri, Roberto Mancini, menyebutnya sebagai kemenangan besar.

Melawat ke markas Polandia di Silesian Stadium, Chorzow, Senin (15/10/2018) dini hari WIB, Timnas Italia mengalami kebuntuan selama 90 menit. Gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta di masa injury time, tepatnya ketika bek Cristiano Biraghi naik membantu serangan.

Gol tersebut juga tidak lahir dari skema serangan open play, melainkan memanfaatkan kemelut hasil sepak pojok. Setelah pertandingan, Roberto Mancini menyebut Timnas Italia baru saja meraih salah satu kemenangan terbesar.

"Kami mendominasi pertandingan, kami seharusnya mencetak gol lebih awal. Tapi saya mau katakan ini kemenangan besar!" sebut Mancini, seperti dilansir Reuters.

"Kami masih perlu meningkatkan bayak aspek, lebih sabar, dan para pemain butuh waktu," kata eks pelatih Inter Milan tersebut.

Tidak Rotasi

Timnas Italia
Bek kiri timnas Italia, Cristiano Biraghi, mendedikasikan golnya ke gawang Polandia untuk mendiang Davide Astori. (AP Photo/Czarek Sokolowski)

Pada pertandingan tersebut Polandia membuat enam perubahan dibanding starting line up ketika mereka menghadapi Portugal. Sementara Italia sama sekali tidak melakukan rotasi jika dibandingkan ketika mereka bermain imbang 1-1 melawan Ukraina.

"Kami layak menang. Rasanya tidak adil kalau pertandingan tadi berakhir dengan skor 0-0," tutur Mancini.

Terasa Besar

Meski cuma menang tipis, kemenangan itu memang terasa besar bagi Italia. Sebab, selain membuka peluang mereka lolos dari Grup 3, kemenangan itu juga tercatat sebagai yang pertama mereka rasakan sejak dikalahkan Prancis di laga uji coba bulan Juni 2018 lalu. (David Permana)

Simak video menarik di bawah ini. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya