Bali United Bertekad Menambah Derita Persib

Bali United hanya sekali menang di enam laga terakhir.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 30 Okt 2018, 07:30 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2018, 07:30 WIB
Prediksi Persib Bandung vs Bali United FC
Persib Bandung vs Bali United FC. (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Balikpapan - Bali United berambisi mencuri angka saat menghadapi Persib Bandung pada lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Batakan, Selasa (30/10/2018). Pelatih Widodo C Putro menekankan target tersebut karena ingin membawa klub berkutat di papan atas klasemen.

“Motivasi kami mendapatkan poin. Untuk tetap eksis di papan atas, kami harus mendapatkan poin di pertandingan besok,” ungkap Widodo, dilansir situs resmi Persib.

Walau begitu, Widodo mengakui tidak mudah melakukannya. Dia menilai Persib tetap berbahaya meski dalam performa buruk.

"Kami respek dengan Persib. Mereka memiliki tim bagus di liga ini. Tidak ada tim yang lemah, karena masing-masing saling mengalahkan,” tutur Widodo.

Persib menghadapi Bali United dengan rapor tanpa kemenangan di empat pertandingan terakhir Liga 1, tiga di antaranya berupa kekalahan.

Kinerja Bali United

Namun, kinerja Bali United tidak juga baik. Laskar Serdadu Tridatu cuma sekali berjaya di enam laga teranyar.

Dengan kinerja tersebut, Bali United makin jauh tertinggal dari persaingan juara. Mereka baru mengoleksi 41 poin dari 27 laga, tertinggal sembilan nilai di belakang pimpinan klasemen PSM Makassar yang sekali bertanding lebih banyak.

Skuat Bali United

Wawan Hendrawan, Diky Indriyana, Taufik Hidayat, Ricky Fajrin, Ahmad Agung Setia Budi, Agus Nova Wiantara, Dallen Doke, I Made Andhika Wijaya, Syaiful Indra Cahya, Brwa Nouri, Taufiq, Fadil Sausu, Sutanto Tan, Stefano Lilipaly, Yabes Roni Malaifani, Martinus Novianto, Irfan Bachdim, I Kadek Agung Widnyana Putra, Melvin Platje, Ilija Spasojevic

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya