Liputan6.com, Jakarta Valentino Rossi meyakini tim balap miliknya, Sky Racing VR46 bakal lebih berbicara banyak dalam merebut gelar juara di 2019. Sky Racing seperti diketahui bakal bersaing di Moto2 dan Moto3.
Dia meyakini Sky Racing bakal jadi protagonis di Moto2 dan Moto2. Dia pun meminta para pembalap agar berjuang keras agar bisa merebut juara.
Advertisement
Baca Juga
Sky Racing VR46 sudah dilaunching di Milan pada Jumat (1/2/2019) lalu. Saat launching, Rossi hanya memberi pesan lewat video karena sedang persiapan untuk launching Monster Energy Yamaha dan tes pramusim di Sepang pada 6-8 Februari nanti.
Adik tiri Rossi, Luca Marini dan Nicolo Bulega akan berusaha untuk mempertahankan gelar yang diraih Sky Racing VR46 di Moto2. Saat itu, juara diraih FrancescoB Bagnaia yang kini naik kelas bersama Pramac Ducati di MotoGP.
Pada Moto3, Sky Racing VR46 milik Rossi memiliki dua pembalap yaitu Dennis Fogia dan Celestino Vietti.
Yakin
Rossi meyakini tim miliknya bisa kompetitif di Moto2 dan Moto3. Soalnya mereka punya fasilitas dan kemampuan balap yang mumpuni kata Rossi.
"Ayolah, kami akan bersenang-senang. Tahun lalu itu fantastis tapi kami harus memikirkan tahun selanjutnya dan kami akan bertempur untuk memenangkan kejuaraan," kata Rossi seperti dikutip crash.
"Kami harus jadi protagonis, kami tak kekurangan apapun. Tim belu banyak berubah dan ini tidak mudah. Itu titik pentingnya. Kami akan mencoba siapkan motor terbaik untuk para pembalap."
Advertisement
Spesifikasi
Livery motor Sky Racing VR46 sudah diperkenalkan saat launching. Ini sudah dibocorkan sejak Desember lalu saat acara X Factor.
Untuk mesin, tim balap milik Rossi tetap memakai KTM di Moto3. Sedangkan di Moto2, Sky Racing menggunakan sasis Kalex dengan mesin anyar Triumph.