Liputan6.com, Jakarta Piala Presiden 2019 bakal resmi digelar dan disiarkan di Indosiar. Duel Persib Bandung vs PS Tira Persikabo di Stadion Si Jalak Harupat jadi partai pembuka turnamen pramusim ini.
"Tidak bisa dipungkiri Piala Presiden turnamen pramusim yang luar biasa diminati baik oleh penonton di lapangan, dan penonton di tv. Oleh karena itu Emtek grup berkomitmen utk menayangkan Piala Presiden 2019," kata Direktur Program SCTV dan Indosiar, Harsiwi Achmad dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (20/2/2019).
Advertisement
Baca Juga
Harsiwi menuturkan pihak Emtek telah mengevaluasi penayangan Piala Presiden edisi sebelumnya. Dari evaluasi tersebut, diketahui rating turnamen pramusim ini cukup tinggi.
Itulah yang menjadi dasar Emtek lewat Indosiar kembali menjadi saluran resmi Piala Presiden 2019. "Tiga season sebelumnya sangat menarik. Untuk partai final rating hampir 10, sedangkan untuk share lebih dari 35 persen," kata Harsiwi.
Untuk Piala Presiden edisi kali ini, Harsiwi menuturkan seluruh pertandingan sebanyak 40 laga akan disiarkan di jam tayang utama.
Seluruhnya akan ditayangkan live. 40 pertandingan. Kicik off jam 15:30 dan18:30. Semifinal ditayangkan prime time jam 19:00 atau 19:30. Opening dan closing prime time 19:30 21:30. Mudah-mudahan bisa menarik penonton juga ke lapangan sehingga menguntungkan bagi pihak klub," kata Harsiwi.
Persib vs PS Tira-Persikabo Pembuka
Piala Presiden 2019 diikuti oleh 20 klub yang terbagi ke dalam lima grup A hingga E. Persib Bandung yang terpilih sebagai tuan rumah di Grup A akan membuka Piala Presiden 2019.
Maung Bandung bakal menjajal PS Tira-Persikabo di Jalak Harupat, Sabtu (2/3/2019). Selain kedua klub, ada Perseru Serui dan Persebaya Surabaya yang juga tergabung di Grup A.
Saksikan juga video menarik di bawah ini:
Advertisement