Gattuso: Jika AC Milan Finis Kelima, Itu Bukan Kegagalan

AC Milan terancam gagal ke Liga Champions musim depan, dan mereka harus bersaing dengan Atalanta untuk finis empat besar Liga Italia.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 19 Mei 2019, 09:30 WIB
Diterbitkan 19 Mei 2019, 09:30 WIB
Tumbangkan Parma, AC Milan Geser Lazio di 4 Besar
Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, menyayangkan timnya kehilangan banyak poin pada dua bulan terakhir. (AFP/Miguel Me

Liputan6.com, Milan - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, bersikeras jika timnya gagal finis empat besar Liga Italia, hal itu bukanlah sebuah kegagalan. Gattuso menekankan bahwa para pemainnya telah bekerja keras.

AC Milan kini berada di peringkat keenam klasemen sementara Liga Italia, tertinggal tiga angka dari Atalanta, yang menduduki posisi keempat atau tiket terakhir ke Liga Champions musim depan.

I Rossoneri berharap Atalanta tersandung di dua laga terakhir Liga Italia musim ini. Namun, bila itu terjadi, AC Milan juga mesti menang agar bisa menyalip Atalanta.

"Saya belum memikirkan pertandingan tersisa. Saya hanya berpikir untuk mengeluarkan tim terbaik," kata Gattuso, seperti dilansir Tribal Football.

"Saya percaya dengan itikad baik. Semua tim berusaha keras. Kami hanya harus berpikir tentang memainkan permainan kami sendiri," jelas pria yang akrab disapa Rino ini.

AC Milan akan menjamu Frosinone di pekan ke-37 Liga Italia, sedangkan Atalanta mesti menyambangi markas Juventus. Ini diharapkan akan menjadi momen Suso dan kawan-kawan untuk menyalip Atalanta.

"Tempat kelima benar-benar bukan sebuah kegagalan, bukan karena saya ingin penilaian sendiri, ditambah apa yang akan dikatakan Roma dan Lazio, yang berada di bawah kami?" ucapnya.

Kehilangan Banyak Poin

Fiorentina v AC Milan
Para pemain AC Milan merayakan gol. (dok. AC Milan)

"Ada penyesalan karena selama dua bulan kami memiliki nasib di tangan kami dan kami kehilangan begitu banyak poin, tetapi itu bukan kegagalan," ungkap Gattuso.

Gattuso meminta anak-anak asuhannya mengeluarkan potensi terbaik ketika diturunkan ke lapangan. Dia ingin AC Milan memenangkan dua pertandingan tersisa di Liga Italia musim ini.

Lakukan yang Terbaik

"Kami harus melakukan yang terbaik, mengambil poin sebanyak mungkin dan kemudian kita akan lihat yang terjadi," paparnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya