Lawan Persib, Mario Gomez Ingin Mainkan 3 Pemain Asing Arema

Saat laga pertama melawan Tira Persikabo, ketiga pemain asing Arema absen karena berbagai alasan.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 04 Mar 2020, 09:20 WIB
Diterbitkan 04 Mar 2020, 09:20 WIB
Mario Gomez, Arema FC
Mario Gomez dalam sesi latihan Arema FC di Stadion Gajayana, Malang. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Liputan6.com, Malang - Pelatih Arema FC, Mario Gomez, mengharapkan tiga pemain asingnya Jonathan Bauman, Elias Alderte, dan Matias Malvino bisa dimainkan pada laga kedua Shopee Liga 1 2020 melawan Persib Bandung, Minggu (8/3).

Saat laga pertama melawan Tira Persikabo, ketiganya absen karena berbagai alasan. Jonathan Bauman harus diistirahatkan karena dalam proses pemulihan cedera hamstring, sementara Alderte dan Malvino masih terbentur administrasi International Certificate Transfer (ITC).

"Bauman masih cedera. Dua pemain kami Elias dan Matias ada terkendala dokumen pengesahan, saya berharap besok cepat selesai," ujar Mario Gomez seperti dilansir Antara.

Jika ketiganya tampil, Arema FC FC mendapat tambahan kekuatan untuk kembali meraih poin penuh di kandang.

Saat melawan Tira Persikabo hanya Oh In-Kyun pemain asing yang bermain. Namun ,jika melihat permainan, Mario Gomez memiliki alternatif apabila para pemain andalan absen.

Salah satu yang menonjol yakni Kushedya Hari Yudo yang mampu membayar kepercayaan pelatih dengan mencetak dua gol ke gawang Dwi Kusnanto.

"Dia mencetak dua gol bagus, tapi ini kerja seluruh tim Arema FC. Tidak mudah menghadapi tim bagus seperti TIRA. Pemain sudah bekerja keras, ini sangat penting buat kami," kata dia.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Kunci Kemenangan

Sementara itu, Yudo mengungkapkan kunci kemenangan Arema tak lepas dari kekompakan dan kerja keras para pemain.

"Kunci sukses kami adalah semua pemain kerja keras dan pantang menyerah. Puji Tuhan bisa memenangkan pertandingan," kata mantan PSS Sleman itu. (Ant)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya