Klasemen La Liga Spanyol: Peluang Real Madrid Jauhi Kejaran Barcelona

Real Madrid bisa kembali mempelebar jarak jika skuat asuhan Zinedine Zidane itu menang lawan Granada.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 13 Jul 2020, 11:15 WIB
Diterbitkan 13 Jul 2020, 11:15 WIB
Logo La Liga
Logo La Liga (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Persaingan di La Liga Spanyol semakin ketat jelang kompetisi berakhir. Tim-tim yang berpeluang merengkuh gelar juara dan diprediksi bakal terlempar ke divisi lain musim ini, sudah mulai terlihat.

Seperti biasa, La Liga musim ini kembali menghadirkan persaingan Real Madrid dan Barcelona. Kedua tim raksasa ini semakin sengit bersaing papan atas klasemen. Barcelona saat ini mendulang 79 poin dari 36 pertandingan yang telah dilakoni. Sedangkan, Real Madrid mengumpulkan 80 poin dari 35 laga La Liga musim ini.

Namun, Real Madrid belum memainkan pertandingan pekan ke-36 mereka. Los Blancos baru akan bertanding pada Selasa (14/7/2020) dini hari WIB melawan tuan rumah Granada.

Real Madrid bisa kembali mempelebar jarak jika skuat asuhan Zinedine Zidane itu menang lawan Granada. Berikut klasemen La Liga:

Simak Video Pertandingan La Liga Berikut Ini

Klasemen La Liga

 

Jadwal Pertandingan

Selasa 14 Juli 2020

00.30 WIB Deportivo Alaves Vs Getafe

00.30 WIB Villarreal Vs Real Sociedad

03.00 WIB Granada Vs Real Madrid

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya