Liputan6.com, Valencia- Pembalap Pramac Ducati, Jack Miller berhasil menyalip Pembalap LCR Honda, Takaaki Nakagami dalam perebutan waktu tercepat di FP2 MotoGP Valencia, Jumat (13/11/2020). Dia berhasil mencatatkan waktu tercepat 1 menit 30,622 detik.
Torehan waktu ini dicetak di menit-menit terakhir FP2 MotoGP Valencia. Padahal, Nakagami sudah lebih menajamkan catatan waktu dengan 1 menit 30 713 detik dibandingkan FP1 MotoGP Valencia.
Nakagami harus puas berada di posisi dua dengan perbedaan waktu 0,091 detik saja. Sedangkan Joan Mir terlempar dari 10 besar setelah bertahan hampir 25 menit dengan catatan waktu terbaik ketiga.
Advertisement
Francesco Bagnaia melakukan lompatan penting di FP2. Dia berhasil memperbaiki catatan waktu sehingga berada di posisi ketiga terbaik dalam catatan waktu di FP2 MotoGP Valencia.
Sedangkan Valentino Rossi belum berhasil raih posisi 10 besar. Dia bahkan melorot ke posisi lebih jauh di FP2 MotoGP Valencia.
Hasil FP2 MotoGP Valencia
1 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20)
2 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
3 Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP20)
4 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16)
5 Johann Zarco FRA Reale Avintia Ducati (GP19)
6 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20)
7 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
8 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
9 Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
10 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
11 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
12 Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V)
13 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
14 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20)
15 Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)
16 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)
17 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)
18 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
19 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
20 Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP19)
21 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Test Rider (RS-GP)
Advertisement
Hasil FP1 MotoGP Valencia
1. Nakagami
2. Morbidelli
3. Vinales
4. P.Espargaro
5. A.Espargaro
6. Zarco
7. Dovizioso
8. Mir
9. Oliveira
10. Bradl
11. Rins
12. Miller
13. Rossi
14. Crutchlow
15. A.Marquez
16. Quartararo
17. Binder
18.Petrucci
19. Bagnaia
20. Rabat
21. Savadori.
Jadwal MotoGP Valencia
Sabtu, 14 November 2020
16.55-17.40 WIB: FP3
20.10-20.40 WIB: FP4
20.50-21.05 WIB: Kualifikasi 1
21.15-21.30 WIB: Kualifikasi 2
Minggu, 15 November 2020
16.00-16.20 WIB: Pemanasan
20.00 WIB: Balapan
Advertisement