MotoGP Indonesia Digeser ke Maret 2022, Simak Alasan Dorna

Dorna Sport beralasan MotoGP Indonesia bakal lebih siap digelar pada Maret 2022. Alasannya?

oleh Defri Saefullah diperbarui 10 Apr 2021, 17:45 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2021, 17:45 WIB
Dorna Inspeksi Sirkuit Mandalika
Perwakilan Dorna memantau pembangunan Sirkuit Mandalika, Lombok yang diplot sebagai tuan rumah MotoGP Indonesia 2021, Rabu (07/04/2021). (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Dorna Sports sudah melakukan inspeksi di sirkuit Mandalika yang diproyeksikan untuk WSBK dan MotoGP. Khusus MotoGP, penyelenggaraan di Indonesia tak mungkin digelar di 2021.

Dorna Sports dan FIM sangat kagum dengan kemajuan pembangunan sirkuit jalan raya Mandalika. Namun karena pandemi Covid-19, bukan masalah kesiapan sirkuit, Dorna memutuskan Indonesia gelar MotoGP di Maret 2022.

"Targetnya sirkuit Mandalika tetap menggelar seri ke-14 WSBK pada November 2021. Tapi karena masalah pandemi Covid-19, seluruh pihak yang terlibat MotoGP memutuskan sirkuit ini digelar pada 2022, utamanya Maret," bunyi pernyataan Dorna seperti dikutip crash.

Saat ini, sirkuit Mandalika sebenarnya masih masuk dalam kalender cadangan untuk MotoGP 2021. Sirkuit ini juga akan jalani homologasi pada Juni nanti.

Meski batal digelar di 2021, sirkuit Mandalika mungkin digunakan untuk tes pramusim jika dimungkinkan. Itu dilakukan saat seri MotoGP di Asia digelar.

 

Saksikan Video MotoGP di Bawah Ini:

Pemerintah Indonesia Mendukung

Pembangunan Sirkuit Mandalika untuk MotoGP Indonesia Hampir 50 Persen
Foto aerial perkembangan pembangunan Sirkuit Jalan Raya Mandalika yang berada di dalam Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika, Kamis (14/1/2021). Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengabarkan perkembangan pembangunan Sirkuit sudah mencapai 42,98 persen. (foto dok MGPA)

 

Pemerintah Indonesia melalui menteri BUMN, Erick Thohir mendukung keputusan MotoGP digelar pada 2022.

"Saya sepenuhnya mendukung MotoGP Indonesisa digelar di Maret 2022. Ini sejalan dengan program percepatan pemberian vaksin. Kami ingin memastikan keselamatan pengunjung domestik dan internasional," katanya.

Kalau jadi di bulan Maret, MotoGP Indonesia bakal menjadi seri kedua setelah MotoGP Qatar. Namun ini masih dinanti karena ada kemungkinan pula MotoGP Australia dimajukan dari Oktober ke awal tahun.

 

Agenda Penting

Sirkuit Mandalika
Tampak progres pembangunan Sirkuit Mandalika, Lombok yang diplot untuk menggelar MotoGP Indonesia. Gambar ini diambil pada Januari 2021. (MGPA)

 

Dorna diwakili FIM Grand Prix Safety Officer Franco Uncini, Pengawas lomba Dorna Loris Capirossi dan Direktur Utama Dorna Sport Carlos Ezpeleta saat mengunjungi sirkuit Mandalika.

"Kunjungan ke Lombok sangat sukses. Kami bisa pastikan sirkuit Mandalika akan menjadi salah satu kalender terpenting di masa depan," ujarnya.

"Kami juga tahu fans dari Indonesia akan datangi sirkuit dan MotoGP Indonesia bakal jadi salah satu balapan paling ikonik."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya