Liputan6.com, Jakarta- Salah satu pemilik Manchester United Avram Glazer tak peduli dengan kemarahan fans. Avram tidak mau meminta maaf atas kontroversi European Super League.
Fans MU semakin marah dengan keluarga Glazer setelah mengetahui klub dibawa mengikuti European Super League. Meski akhirnya MU mundur dan European Super League batal dilaksanakan.
Akhir pekan kemarin sebelum pertandingan Liga Inggris melawan Liverpool, fans MU menggelar demonstrasi di Old Trafford. Mereka mendesak keluarga Glazer segera angkat kaki dan menjual kepemilikan Setan Merah.
Advertisement
Keluarga Glazer memang sangat tidak disukai fans MU sejak awal membeli klub. Kekesalan fans memuncak usai adanya European Super League. Fans MU tak ragu menjebol Old Trafford dan membuat kericuhan sehingga laga melawan Liverpool ditunda.
Meski telah membuat fans MU marah dengan keputusan bergabung ke European Super League, Avram Glazer cuek saja dan tidak mau meminta maaf seperti halnya bos Liverpool John W Henry.
Â
Â
Saksikan Video Menarik Ini
Cuek
Avram yang tinggal di Florida Amerika Serikat, baru-baru ini dihampiri reporter Sky News saat sedang berbelanja di toko setempat. Sang reporter memberikan kesempatan kepada Avram meminta maaf kepada fans MU.
Namun Avram sama sekali tak bergeming. Dia terus berjalan ke mobilnya dan mengabaikan reporter Sky News. Avram sama sekali tak mau menjawab pertanyaan yang dilontarkan.
Advertisement
Demo Berjilid-jilid
Keluarga Glazer sendiri sebelumnya dikabarkan sama sekali tidak peduli dengan aksi fans. Mereka tidak akan mau menjual kepemilikan MU.
Fans MU dikabarkan akan melakukan demo berjilid-jilid sampai Glazer cabut. Mereka akan melakukan demo lagi di laga kandang selanjutnya.