Liputan6.com, Jakarta Rayo Vallecano menikmati kemenangan 3-0 atas Getafe di La Liga pada Sabtu (18/9/2021) sore waktu setempat, dengan Radamel Falcao yang mencetak gol untuk merebut tiga poin atas tim tuan rumah.
Para penggemar mengantre di luar stadion sejak pagi untuk mengamankan tiket pertandingan. Pemain Kolombia itu mendapat tepuk tangan meriah pada menit ke-71 saat masuk dari bangku cadangan
Baca Juga
Hanya 10 menit setelah masuk dari bangku cadangan untuk melakukan debutnya bersama Vallecano, Radamel Falcao melesakkan gol pertamanya di depan puluhan ribu pendukung dalam jumlah besar yang pernah dilihat Campo de Futbol de Vallecas sejak pandemi.
Advertisement
Beberapa mengenakan seragam asal Falcao Kolombia dengan nama pemain berusia 35 tahun di bagian belakang, sementara bahkan ada satu pendukung yang mengenakan kostum harimau dari ujung ke ujung untuk El Tigre.
Bakat Alami
Falcao melakukan debutnya dengan sangat luar biasa. Dia menembakkan bola ke gawang untuk melengkapi kemenangan besar 3-0.
Ketajaman yang dimilikinya itu tidak pernah hilang, bahkan dengan usia yang lebih tua dan lebih rentan cedera. Namun, itulah mengapa ada optimisme di Rayo Vallecano dalam penandatanganan pencetak gol terbanyak sepanjang masa Kolombia itu.
Namun, Falcao harus bersaing untuk mendapatkan tempat utama pada skuat pelatih Andoni Iraola, yang sempat mengetahui kecemerlangan Falcao saat menjadi kapten tim Athletic Club saat kalah di final Liga Europa 2012.
Advertisement
Hasil La Liga
Sabtu (19/9/2021) dan Minggu dini hari WIB:
Â
Celta Vigo 1-2 Cadiz
Santi Mina (64’) - Lozano (38’), Alfonso Espino (43’).
Rayo Vallecano 3-0 Getafe
Oscar Trejo (9’p), Pathe Ciss (78’), serta Radamel Falcao (81’)
Atletco Madrid 0-0 Athletic Bilbao
Elche 1-1 Levante
Lucas Perez (33’) - Jose Luis Morales (55’)
Alaves 0–2 Osasuna
David Garcia (23’), Roberto Torres (29’p)
Â
Sumber: Marca
Penulis: Ali Muhammad