Timnas Indonesia Vs Singapura di Semifinal Piala AFF 2020, Problem Tuan Rumah Mirip Malaysia?

Timnas Indonesia akan bertemu Singapura di babak semifinal Piala AFF 2020.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 20 Des 2021, 16:30 WIB
Diterbitkan 20 Des 2021, 16:30 WIB
Bungkam Malaysia, Timnas Indonesia Melaju ke Semifinal AFF 2020
Bek Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar (kanan atas) berebut bola udara dengan gelandang timnas Malaysia, Arif Aiman pada laga Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Nasional Singapura, Minggu (19/12/2021). timnas Indonesia menaklukkan Malaysia 4-1. (AFP/Roslan Rahman)

Liputan6.com, Jakarta Pelatih Malaysia, Tan Chen Hoe, menganggap absennya dua bek tengah andalan mereka merupakan kunci dari kekalahan yang dialami dari timnas Indonesia, Minggu (19/12/2021). Kendala yang sama belakangan juga tengah menghantui Singapura yang menjadi lawan Garuda berikutnya. 

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan timnas Singapura pada babak semifinal Piala AFF 2020. Pertarungan ini bakal berlangsung di Singapura dua leg, yakni pada 22 dan 25 Desember 2021.

Indonesia melaju usai mengalahkan musuh bebuyutan, Malaysia dengan skor 4-1 di laga pamungkas grup B, Minggu (19/12/2021). Tambahan tiga poin membuat posisi skuat Garuda di urutan teratas papan klasemen tidak tergusur dengan 10 poin. Vietnam berada di posisi kedua, terpaut selisih gol. 

Bertanding di National Stadium, timnas Malaysia memang harus kehilangan dua bek tengah andalannya,  Aidil Zafuan Abd Radzak dan Shahrul Saad akibat cedera. Pemain pengganti yang diturunkan ternyata sulit menahan gempuran yang dilancarkan pasukan Merah Putih. 

Dalam laga ini, Indonesia sebenarnya sempat tertinggal 0-1 lewat gol Kogileswaran Raj pada menit ke-13. Namun pasukan Shin Tae-yong mampu menghumum Harimau Malaya lewat 4 gol balasan. Dua gol dicetak oleh Irfan Jaya, sementara dua gol lainnya lahir dari Pratama Arhan dan Elkan Baggott. 

"Kami kehilangan dua pemain utama di pertahanan dan sebab itulah kami kebobolan gol yang mudah," ujar Tan Cheng Hoe seperti dilansir dari Harian Metro Malaysia, Senin (20/12/2021). 

 

Malaysia Angkat Koper

Irfan Jaya
Gelandang Timnas Indonesia, Irfan Jaya, saat ini mengoleksi tiga gol atau tertinggal satu gol dari Teerasil Dangda. (dok. AFF)

Sejumlah pergantian pemain dilakukan Chen Hoe untuk menyelamatkan pasukannya dari kekalahan. Namun kehadiran mereka tidak cukup meredam amukan penyerang-penyerang Garuda.

Timnas Indonesia akhirnya menang 4-1 dan berhasil merebut tiket ke babak semifinal Piala AFF 2020. Sebaliknya, Harimau Malaya yang menjadi juara Piala AFF 2010 harus angkat koper dari Singapura. 

 

 

Berpotensi Hadapi Kendala yang sama

Timnas Singapura
Pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida, meminta anak asuhnya untuk tidak cepat puas dan terus meningkatkan penampilan di Piala AFF 2020. (dok. AFF)

Singapura juga berpotensi menghadapi kendala yang sama saat bertemu timnas Indonesia di babak semifinal Piala AFF 2020. Itu setelah bek andalan The Lions, Shakir Hamzah dipastikan abens. Mengutip straitstimes, pemain berusia 29 tahun itu tidak bisa tampil akibat mengalami cedera. 

Asosias Sepak Bola Singapura memastikan hal ini, Minggu (19/12). Dalam pernyataan resminya, FAS menyatakan bila Shakir terpaksa menepi akibat kerusakan ligamen miniskus lutut kiri. 

Shakir cedera saat memperkuat Singapura menghadapi Thailand di laga terakhir grup A. Dalam duel yang berakhir dengan kekalahan 0-2 untuk tuan rumah itu Shakir bertabrakan dengan Thitiphan Puangchan. Akibat kejadian itu, Shakir tidak bisa melanjutkan laga dan kakinya tampak diperban. 

Shakir selama ini dikenal sebagai pilar andalan Singapura di sektor pertahanan. Dia bisa bermain di posisi bek tengah maupun bek kiri. "Saya sangat kecewa mengalami cedera ini dan tidak bisa membantu tim di fase knock out, yang sangat saya inginkan," kata Shakir Hamzah. 

"Sembari menjalani recovery, saya akan tetap mendukung tim ini," ujarnya menambahkan. 

Nur Adam Abdullah menjadi satu-satunya pemain yang ideal menggantikan posisi Shakir. Sebelumnya, Singapura juga pernah menempatkan gelandang Zulfahmi Arifin sebagai bek kiri di beberapa laga. 

"Kita semua tahu apa yang dibawanya ke tim ini, sejak dia mendapatkan kembali kepercayaan kami pada Juni lalu dan komitmennya terhadap tim sangat meningkat pesat. Shakir telah berkembang jadi anggota kunci dan kami akan merasakan ketidakhadirannya baik di dalam maupun di luar lapangan," ujar pelatih timnas Singapura, Tatsuda Yoshima menanggapi absennya Shakir di semifinal. 

 

Kehilangan Lainnya

Selain Shakir, Singapura sudah lebih dulu kehilangan penyerang andalannya, Gabriel Quak. Quak sebelumnya sempat mengalami cedera bahu saat timnya beruji coba melawan Maroko, 16 November lalu. Gabriel Quak kemudian menjalani operasi untuk mengembalikan kondisinya dan sempat tampil saat timnas Singapura mengalahkan Filipina 2-1 pada penyisihan grup A beberapa waktu lalu. 

Sayang pada meit ke-55, bahu kirinya kembali bermasalah. Dari hasil pemeriksaan diketahui bila kondisi Quak tidak memungkinkan untuk tetap memperkuat Singapura di sisa laga yang ada. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya