Liputan6.com, Selangor - Tim putra Indonesia menjaga kans mempertahankan gelar dan menjaga dominasi pada Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Beregu. Mereka melaju ke final usai menaklukkan Singapura di semifinal, Sabtu (19/2/2022).
Tunggal putra ketiga Christian Adinata kembali jadi penentu kemenangan tim putra yang sempat tertinggal 0-1 dan 1-2. Dia membawa tim berjaya 3-2 di Setia City Convention Centre, Shah Alam, Selangor. Sebelumnya Christian membantu Indonesia menaklukkan Korea Selatan 3-2 pada fase grup.Â
Dengan hasil ini, tim putra berpeluang mengawinkan gelar pada Kejuaraan Beregu Asia 2022. Pasalnya, tim putri juga lolos ke final.
Advertisement
Gregoria Mariska Tunjung dan kawan-kawan tidak perlu bertanding karena sang lawan Jepang mengundurkan diri.
Di final, tim putra berkesempatan mempertahankan mahkota yang direbut pada tiga turnamen sebelumnya. Sedangkan tim putri berpeluang merebut gelar pertama sepanjang sejarah.
Hasil Pertandingan
Tunggal 1:
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Loh Kean Yew: 17-21, 19-21
Ganda 1:
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (INA) vs Wesley Koh Eng Keat/Andy Kwek Jun Liang: 21-16, 21-12
Tunggal 2:
Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay vs Jason Teh Jia Heng: 21-18, 8-21, 9-21
Ganda 2:
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Danny Bawa Chrisnanta/Terry Hee Yong Kai: 15-21, 21-11, 21-15
Tunggal 3:
Christian Adinata vs Joel Koh Jia Wei: 21-11, 21-14
Advertisement
Infografis 2
Advertisement