Ronaldo Kwateh Jadi Andalan Timnas U-19 di Turnamen Toulon 2022

Timnas Indonesia U-19 berkekuatan 22 pemain untuk mengikuti Turnamen Toulon 2022. Salah satu pemain yang masuk skuat adalah Ronaldo Kwateh, penyerang 17 tahun yang membawa Indonesia meraih perunggu SEA Games 2021.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 01 Jun 2022, 19:02 WIB
Diterbitkan 26 Mei 2022, 22:30 WIB
Foto: Aksi-aksi Terbaik dari Para Pemain Timnas Indonesia U-23 Saat Gulung Filipina 4-0 di Laga Lanjutan Fase Grup SEA Games 2021 Vietnam
Ronaldo Kwateh masuk skuat Timnas Indonesia U-19 untuk Turnamen Toulon. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 berkekuatan 22 pemain untuk mengikuti Turnamen Toulon 2022. Salah satu pemain yang masuk skuat adalah Ronaldo Kwateh, penyerang 17 tahun yang membawa Indonesia meraih perunggu SEA Games 2021.

Beberapa pemain yang sempat mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas U-19 di Korea Selatan yaitu Kadek Arel Priyatna, Alfriyanto Nico, Erlangga Setyo, Marcell Januar, Cahya Supriadi, Subhan Fajri, dan Muhammad Ferrari juga masuk daftar.

“Selamat bertanding di Turnamen Toulon, Anak-anakku. Berikan yang terbaik untuk bangsa,” ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dilansir situs resmi federasi.

Turnamen Toulon 2022 berlangsung pada 29 Mei-12 Juni 2022 di Prancis. Pada turnamen untuk pemain U-17 sampai U-23 itu, Indonesia berada di Grup B bersama Meksiko, Ghana, dan Venezuela.

Turnamen Toulon menjadi salah satu persiapan timnas U-19 Indonesia menuju Piala Dunia U-20 2023.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Percaya Diri

Persita Vs Timnas Indonesia U-19
Persita Tangerang berhadapan dengan Timnas Indonesia U-19 pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta pada Rabu (25/5/2022) sore. (Persita Media)

Dzenan Radoncic, pelatih timnas U-19 Indonesia untuk Turnamen Toulon 2022, optimstis dapat bicara banyak di Negeri Anggur. Pasalnya, pemain menunjukkan performa impresif sepanjang persiapan.

Pada laga uji coba teranyar kontra Persita Tangerang, Rabu (25/5/2022), Garuda Nusantara bisa menahan imbang sang lawan dari Liga 1 dengan skor 1-1.

"Tim ini bisa bermain dengan bagus. Mereka mengetahui apa yang saya inginkan," ujar Radoncic, dikutip dari laman PSSI di Jakarta, Kamis.

Radoncic akan menjadi orang kepercayaan Shin Tae-yong di turnamen nanti. Sang pelatih utama tidak melatih langsung timnas U-19 karena fokus menyiapkan timnas senior pada uji coba FIFA melawan Bangladesh, 1 Juni 2022, dan Kualifikasi Piala Asia 2023, 8-14 Juni 2022.

Daftar Pemain

Timnas Indonesia U-19
Pelatih Dzenan Radoncic menegaskan Timnas Indonesia U-19 dalam kondisi siap tempur di Toulon Cup 2022. (dok. PSSI)

1. Arkhan Fikri

2. Ahmad Rusadi

3. Alfriyanto Nico Saputro

4. Cahya Supriadi

5. Dimas Juliono Pamungkas

6. Edgard Amping

7. Erlangga Setyo Dwi Saputra

8. Ferdiansyah Cecep Surya

9. Hokky Caraka Bintang Brilliant

10. Kadek Arel Priyatna

11. Kakang Rudianto

12. Marcell Januar Putra

13. Ricky Pratama

14. Ronaldo Joybera Kwateh

15. Muhammad Rafli Asrul

16. Mikael Alfredo Tata

17. Raka Cahyana Rizky

18. Razzaa Fachrezi Aziz

19. Frezy Al Hudaifi

20. Subhan Fajri

21. Syukran Arabia Samual

22. Muhammad Ferrari

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya