Setelah MotoGP, Bos Arema FC Ikut Terlibat di Formula E Jakarta

Balapan Formula E Jakarta 2022 akan berlangsung seharian penuh pada 4 Juni 2022 di kawasan Ancol.

oleh Thomas diperbarui 04 Jun 2022, 14:52 WIB
Diterbitkan 04 Jun 2022, 08:00 WIB
Sesi Shakedown Formula E Jakarta
Pebalap Pebalap Envision Racing, Robin Frijns memacu mobilnya saat sesi shakedown Jakarta International e-Prix Circuit (Jakarta E-Prix), Ancol pada Jumat (4/6/2022). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Jakarta- Balapan mobil listrik Formula E untuk pertama kali akan berlangsung di Indonesia. Formula E musim 2022 seri sembilan bakal digelar di Jakarta hari ini, Sabtu (4/6/2022).

Rangkaian balapan Formula E hanya berlangsung satu hari saja. Sesi latihan bebas dilakukan pagi hari, kualifikasi pada siangnya dan balapan dimulai sore hari. Formula E Jakarta dilangsungkan di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol.

Antusiasme pecinta balap terhadap Formula E 2022 cukup tinggi. Panitia mengklaim tiket sudah terjual habis untuk tribun penonton sejak beberapa hari lalu.

Kehadiran balapan otomotif bergengsi ini turut menyedot perhatian Bos Arema FC Gilang Widya Pramana. Juragan 99 ikut terlibat membantu kesuksesan balapan Formula E 2022 seri Jakarta ini. Brand skincare khusus pria miliknya, MS Glow for Men menjadi salah satu sponsor resmi.

"It’s for real man! Begitu tagline Glow For Men. Dan pria sejati biasanya dekat dengan sport dan otomotif. Karena itu MS Glow For Men ingin terlibat aktif mendukung berbagai cabang olahraga dan otomotif," ungkap Gilang Widya Pramana dalam keterangan tertulis.

 


Keseruan

MS Glow Sponsori Formula E Jakarta
MS Glow Sponsori Formula E Jakarta 

Dalam ajang ini, MS Glow For Men mendirikan dua booth yang bakal dimeriahkan dengan game. Pengunjung bisa mendapatkan hadiah berupa berbagai produk MS Glow For Men serta produk MS Glow lainnya secara gratis.

Gilang Widya Pramana sendiri selama ini dikenal gila olahraga dan kerap terlibat dalam kegiatan olahraga nasional maupun internasional.

Setelah terpilih menjadi Presiden Arema FC pada 2021, Gilang kemudian memberikan dukungannya untuk MotoGP musim 2022 di Mandalika.

"Dari MotoGP Mandalika, MS Glow For Men lanjut jadi sponsor tim Gresini Racing sejak balapan di Mugello, Italia. Kami juga mendukung pembalap Indonesia yang berlaga di International, Sean Gelael," tuturnya.


Siap Digelar

Chief Championship Officer Formula E Alberto Longo memastikan ajang balap mobil listrik Jakarta e-Prix 2022 siap digelar Sabtu (4/6/2022).

Kesiapan balapan ditandai dengan uji coba sirkuit yang dilakukan tim pebalap di Jakarta e-Prix International Circuit (JIEC), Jakarta Utara, sehari sebelum balapan.

"Kami sangat siap, sebenarnya lima menit lalu kami telah siap melakukan shakedown, yang berarti mobil ada dalam trek," ujar Longo.

Shakedown atau kesempatan uji coba mobil di sirkuit dijadwalkan berlangsung selama 15 menit pada pukul 15.30-15.45 WIB. Sementara, latihan bebas bagi para pebalap akan berlangsung pada Sabtu pagi.

"Apa yang kami inginkan selama kurang lebih tiga tahun, jadi sejak September 2019 pertama kali kami bertemu, kami menanti momen ini," kata salah satu pendiri Formula E tersebut.

Infografis Jakarta Gelar Balapan Formula E 2022 di Ancol. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jakarta Gelar Balapan Formula E 2022 di Ancol. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya