Nasib Rekrutan Keempat Manchester United Tergantung Manchester City

Manchester United kemungkinan menggantungkan nasib pada rival sekota Manchester City untuk merekrut bek baru.

oleh Thomas diperbarui 16 Agu 2023, 18:00 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2023, 18:00 WIB
Logo Manchester United
Manchester United (Grafis: Abdillah/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United berencana belanja pemain lagi meski telah mengeluarkan hampir 200 juta poundsterling untuk merekrut tiga pemain anyar di bursa transfer musim panas 2023. Rekrutan keempat belakangan diperkirakan merupakan seorang pemain bertahan.

MU sejauh ini sudah merekrut kiper Andre Onana, gelandang Mason Mount dan striker Rasmus Hojlund. Hanya sektor pertahanan yang belum diperbaiki. Manajer Erik ten Hag baru bisa belanja pemain lagi setelah menjual pemain tak berguna terlebih dulu.

Hingga 16 Agustus 2023 siang WIB, MU baru menjual satu pemain deadwood yakni gelandang Fred. Pemain asal Brasil itu resmi pindah ke Fenerbahce. Setan Merah diketahui juga sedang berusaha melego bek tengah Harry Maguire.

Pemain nasional Inggris itu sempat dilaporkan akan hijrah ke West Ham United. MU juga sudah menyepakati biaya transfer dengan The Hammers senilai 30 juta pound sejak pekan lalu. Namun kepindahan Maguire tak kunjung resmi.

Bahkan pada awal pekan ini Maguire malah dikabarkan batal pindah. MU diyakini masih berusaha menjual Maguire dan menggantinya dengan bek baru di sisa bursa transfer musim panas 2023 ini.

Untuk menggantikan Maguire, Ten Hag sudah menetapkan bek Bayern Munchen Benjamin Pavard sebagai buruan utama. Munchen dikabarkan siap melepas pemain asal Prancis itu dan sudah memberitahu MU untuk menyiapkan mahar 40 juta euro.


Tergantung Kyle Walker dari Manchester City

Foto: 5 Bek Kanan dengan Bayaran Tertinggi di Dunia saat Ini
Kyle Walker merupakan salah satu bek kanan terbaik di dunia yang dimiliki oleh Manchester City. Didatangkan dari Tottenham dengan harga 47,5 juta euro pada 2017 lalu, Walker mampu tampil sepadan dengan biayanya. Ia tercatat memiliki gaji 110 ribu euro per minggu. (AFP/Oli Scarff)

Namun rencana transfer MU untuk Pavard bakal bergantung pada Manchester City. Munchen tidak akan mau membiarkan Pavard tanpa mendapatkan pengganti yang tepat. Die Roten menginginkan bek City Kyle Walker.

Walker sempat diberitakan tinggal selangkah lagi pindah ke Allianz Arena, namun sinyal kepindahannya belakangan meredup. Walker terus dimainkan City. Eks pemain Tottenham Hotspur itu menjadi starter pada pekan pertama Liga Inggris melawan Burnley.


MU Butuh Bek Baru

Benjamin Pavard - Bayern Munchen
Bek Bayern Munchen Benjamin Pavard. (foto: Christof STACHE / AFP)

Jika Manchester City mempertahankan Walker maka MU harus mengubur impiannya merekrut Pavard. Munchen akan bersikeras mempertahankan Pavard di musim 2023/2024 karena tak mau stok pemain belakangnya berkurang.

Kehadiran Pavard dibutuhkan manajer MU Erik ten Hag karena jika Maguire pergi praktis cuma punya tiga bek tengah yakni Raphael Varane, Lisandro Martinez dan Victor Lindelof. Sangat riskan bagi MU karena Varane nyaris tak pernah bisa menyelesaikan musim tanpa terkena cedera.


Klasemen Liga Inggris

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya