Liputan6.com, Jakarta- Belanda tampil perkasa pada lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2024. De Oranje menang telak tiga gol tanpa balas ketika menghadapi tamunya Yunani di Stadion Philips, Jumat (8/9/2023) dini hari WIB.
Bermain di kandang sendiri, Belanda memulai laga dengan sangat baik. Pertandingan bar berjalan 17 menit mereka sudah bisa membuka keunggulan. Marten de Roon mencetak gol melalui sepakan keras setelah memanfaatkan situasi sepak pojok.
Belanda semakin bersemangat. Hasilnya gol kedua bisa mereka cetak pada saat laga berjalan setengah jam. Pemain Liverpool Cody Gakpo menggandakan keunggulan Belanda setelah menuntaskan umpan Denzel Dumfries dengan tendangan voli.
Advertisement
Penyerang Wout Weghorst menambah penderitaan Yunani pada menit 39. Eks pemain Mancheser United itu membuat gol melalui sundulan menerukan umpan dari Dumfries.
Di babak kedua Belanda mengendurkan intensitas serangan karena sudah unggul tiga gol. Yunani juga tak bisa memperkecil ketertinggalan. Skor 3-0 pun bertahan sampai peluit panjang ditiup wasit.
Dengan kemenangan ini Belanda menempati posisi dua klasemen Grup B Kualifikasi Piala Eropa 2024. Mereka tertinggal sembilan angka dari Prancis yang menguasai klasemen Grup B.
Prancis Menang Juga di Kualifikasi Piala Eropa 2024
Prancis sendiri juga meraih kemenangan pada laga Kualifikasi Piala Eropa 2024 di bulan September ini. Les Bleus menekuk Republik Irlandia 2-0 di Stadion Parc des Princes.
Gol pertama Prancis tercipta pada menit 19 melalui gelandang Aurelian Tchouameni yang meneruskan umpan dari Kylian Mbappe. Namun setelah itu Prancis kesulitan menambah gol lagi.
Gol kedua Prancis barus tercipta tiga menit setelah babak kedua berjalan. Pemain pengganti Marcus Thuram mencatatkan namanya di papan skor. Thuram sendiri dimainkan untuk menggantikan Olivier Giroud yang cedera di babak pertama.
Advertisement
Susunan Pemain Belanda vs Yunani
Belanda: Mark Flekken; Lutsharel Geertruida, Virgil van Dijk, Nathan Ake (Stefan De Vrij 46'); Denzel Dumfries (Matthijs De Ligt 84'), Marten De Roon (tijani Reijnders 65'), Frenkie De Jong (Joey Veerman 77'), Daley Blind; Xavi Simons, Wout Weghorst, Cody Gakpo (Noa Lang 65').
Yunani: Odysseas Vlachodimos; Kostas Tsimikas, Pantelis Hatzidiakos, Panagiotis Retsos, Lazaros Rota (Dimitris Giannoulis 70'); Dimitris Kourbelis (Konstantinos Koulierakis 70'), Manolis Siopis, Tasos Bakasetas (Andreas Bouchalakis 77'); Petros Mantalos, Vangelis Pavlidis (Giorgos Giakoumakis 73'), Giorgos Masouras.