Erick Thohir: Laga Lawan Ekuador di Piala Dunia U-17 2023 akan Krusial bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia U-17 akan mengawali langkah di Piala Dunia U-17 2023 dengan menghadapi Ekuador.

oleh Thomas diperbarui 09 Nov 2023, 20:05 WIB
Diterbitkan 16 Sep 2023, 04:00 WIB
Suasana Drawing Piala Dunia U-17 2023
Ekspresi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, saat menjadi pembicara sekaligus menyaksikan proses Drawing Piala Dunia U-17 2023 di Studio 2 Indosiar, Jakarta, Jumat (15/9/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Liputan6.com, Jakarta- Ketua umum PSSI Erick Thohir cukup senang dengan hasil undian Piala Dunia U-17 2023 yang dilakukan FIFA pada Jumat 15 September 2023 di Zurich, Swiss. Hasil undian tak menempatkan Indonesia di grup neraka.

Dalam undian yang dilakukan Julio Cesar dan Stephen Appiah, Indonesia menempati Grup A bersama Panama, Maroko dan Ekuador. Saat undian pot 2 dilakukan, Erick Thohir sempat tegang karena disana bercokol Argentina, Jerman hingga Argentina. Untungnya Indonesia kebagian Ekuador di pot 2.

Hasil undian Piala Dunia U-17 2023 ini disyukuri Erick Thohir. "Ini kocokan terbaik saya rasa. Ada harapan lain sih tapi dengan adanya Panama, Ekuador dan Maroko, saya rasa ada harapan lah," ujar Erick Thohir yang menyaksikan pengundian Piala Dunia U-17 2023 di Studio Indosiar, Daan Mogot.

Meski cukup puas, Erick Thohir menilai timnas Indonesia U-17 akan menghadapi laga terberat kontra Ekuador di pertandingan pertama. Erick berharap Indonesia bisa melewati ujian melawan Ekuador sehingga perjalanan bisa menjadi lebih mudah.

"Kuncinya pertandingan pertama lawan Ekuador. Kalau kita bisa bermain lepas dan menghasilkan poin penuh (bisa lolos). Apalagi semua mata dunia melihat dan presiden juga komit akan hadir," ujar Erick Thohir usai drawing Piala Dunia U-17 2023 di Studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat.

Indonesia Latihan di Jerman untuk Piala Dunia U-17 2023

Suasana Drawing Piala Dunia U-17 2023
Foto multi eksposure dari ekspresi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan tampilan layar kaca grup A Piala Dunia U-17 2023 saat acara proses Drawing Piala Dunia U-17 2023 di Studio 2 Indosiar, Jakarta, Jumat (15/9/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Agar Indonesia bisa lolos ke babak 16 besar, persiapan serius dilakukan PSSI. Timnas Indonesia U-17 akan dikirim untuk melakukan training camp di Jerman. Pasukan Bima Sakti baru akan kembali ke tanah air seminggu sebelum Piala Dunia U-17 2023 digelar.

"Kita harus fokus persiapan timnasnya. Kita masuk grup yg menurut saya bisa dilewati tapi ini pasti tim-tim terbaik. Kita fokus di grup kita duly. Apalagi laga pertama melawan Ekuador yang saya rasa bukan tim biasa-biasa. Tim Amerika Selatan selalu punya skill yang tinggi," ujar Erick Thohir.

"Tinggal bagaimana persiapannya. Kuncinya bagaimana kita mempersiapkan tim dengan baik. Kita harus benar-benar mempersiapkan tim ini yang tinggal 50 harian lebih. Lima minggu ke depan di Jerman harus benar-benar dimaksimalkan untuk uji coba," tegas Erick Thohir kepada awak media di Studio Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Jumat (15/9/2023).

Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2023

Grup A: Indonesia, Ekuador, Panama, Maroko

Grup B: Spanyol, Kanada, Mali, Uzbekistan

Grup C: Brasil, Iran, Kaledonia Baru, Inggris

Grup D: Jepang, Polandia , Argentina, Senegal

Grup E: Prancis, Burkina Faso , Korea Selatan, Amerika Serikat

Grup F: Meksiko, Jerman, Venezuela , Selandia Baru

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya