Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia berhasil menang meyakinkan dengan skor 6-0 atas Brunei Darussalam pada leg pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di stadion Gelora Bung Karno, Kamis (12/10/2023). Indonesia pesta gol berkat hattrick Dimas Drajad, Ramadhan Sananta (2 gol) dan 1 gol Rizky Ridho.
Ini menjadi awal baik bagi Garuda di kualifikasi Piala Dunia 2026. Kemenangan ini meringankan langkah Indonesia karena hampir pasti amankan tiket ke putaran 2 kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga
Melawan Brunei di laga leg 2 pada 17 Oktober 2023 nanti, Timnas Indonesia hanya butuh imbang untuk lolos putaran dua yang dimulai November nanti. Sedangkan Brunei harus cetak 7 gol tanpa balas agar bisa lolos ke putaran dua kualifikasi Piala Dunia 2026.
Advertisement
Kemenangan besar lawan Brunei Darussalam sudah diprediksi sebelumnya. Timnas Indonesia bisa sudah fokus untuk menatap fase lebih sulit putaran dua kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia bakal satu grup dengan Irak, Vietnam dan Filipina pada putaran dua kualifikasi Piala Dunia 2026. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong mengaku belum puas betul dengan penampilan Garuda.
"Untuk isi pertandingan, saya tidak begitu senang. Harusnya permainan kami bisa lebih baik. Setelah gol kedua, sangat lama sampai terjadi gol ketiga. Itu yang harus kita evaluasi," ungkap Shin Tae-yong dalam konferensi pers pasca pertandingan di SUGBK, Kamis (12/10/2023) malam WIB.
Â
Timnas Indonesia Bangkit di Babak 2
Â
Kendati begitu, eks pelatih Timnas Korea Selatan tetap memberi apresiasi bagi anak-anak asuhnya yang mampu bangkit di babak kedua. Ia pun berterima kasih kepada Asnawi Mangkualam dan kolega lantaran berhasil mewujudkan ambisi berpesta gol di kandang sendiri.
"Untungnya di babak kedua, para pemain kembali bekerja keras lagi, dan akhirnya (pertandingan berujung) baik. Jadi saya tetap mengucapkan terima kasih kepada para pemain," kata Shin Tae-yong menambahkan.
Dengan asumsi Timnas Indonesia lolos ke putaran 2 kualifikasi Piala Dunia 2026, berikut jadwal berikutnya yang harus dijalani Garuda hingga 2024 nanti.
Â
Â
Advertisement
Jadwal Timnas Indonesia Berikutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Â
17 Oktober 2023
19.30 WIB Brunei Darussalam vs Indonesia
16 November 2023
Irak vs Indonesia
21 November 2023
Indonesia vs Filipina
21 Maret 2024
Indonesia vs Vietnam
26 Maret 2024
Vietnam vs Indonesia
6 Juni 2024
Indonesia vs Irak
11 Juni 2024
Filipina vs Indonesia
STY Puji Finishing Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memuji finishing striker Skuad Garuda pasca kemenangan besar atas Brunei Darussalam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Kamis (12/10/2023) malam WIB.
Seperti diketahui, Indonesia baru saja memetik kemenangan 6-0 atas anak-anak asuh Mario Rivera, dengan 5 gol di antaranya bersumber dari aksi striker.
Adapun Dimas Drajad berperan mencetak hattrick ke gawang tim tamu. Ramadhan Sananta sukses menyumbang brace, sementara satu gol sisanya merupakan hasil kinerja bek Rizky Ridho.
Shin Tae-yong yang sejak awal menargetkan Timnas Indonesia berpesta gol di laga kontra Brunei Darussalam pun langsung melontarkan apresiasi atas kinerja strikernya.
Juru taktik asal Korea Selatan menilai pemain depan Skuad Garuda berhasil menunjukkan kemampuan finishing-nya lewat pertandingan kali ini.
"Seperti apa yang kita lihat, memang striker yang cetak 5 gol," ujar pelatih Timnas Indonesia selepas pertandingan melawan Brunei di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis (12/10/2023) malam WIB.
"Jadi ya mungkin ini menunjukkan bahwa striker sangat baik dalam kemampuan finishing-nya," sambung pelatih yang pernah menukangi Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018.
Advertisement
STY Ingin Main Agresif di Kandang Brunei
Kendati sudah memetik kemenangan besar atas Brunei Darussalam di leg pertama, Shin Tae-yong mengeklaim Timnas Indonesia tak bakal mengendurkan perlawanan saat bertandang ke negeri petro dollar.
Juru taktik berusia 52 tahun berkomitmen bakal tetap tampil menyerang dan fokus melakukan pressing di depan saat melakoni duel kedua melawan Brunei Darussalam di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Sri Begawan, Selasa (17/10/2023) mendatang.
"Ketika kita datang ke Brunei pun kita tidak akan fokus bertahan, tetapi fokus menyerang. Walaupun sudah cetak 6 gol, kita akan tetap berusaha untuk pressing di depan," tegas Shin Tae-yong kepada awak media.