Liputan6.com, Jakarta - Siap-siap untuk episode baru MARC TALKS. Program podcast yang dipandu oleh pesepak bola Marc Klok ini akan kembali hadir di Vidio pada Jumat (19/4/2024).
Pada episode kelima, Marc Klok mengundang Sandy Walsh sebagai narasumber. Keduanya akan berbincang mengenai berbagai topik menarik.
Sandy Walsh akan menceritakan seputar pengalamannya sebagai pemain sepak bola profesional, perjalanan karire, dan tips-tips untuk mencapai kesuksesan.
Advertisement
Marc Klok juga akan menelusuri peran penting keluarga, terutama sang kakek, dalam menumbuhkan kecintaan Sandy Walsh terhadap Indonesia. Selain itu, mereka juga membahas bagaimana era keemasan sepak bola Belgia telah berkontribusi dalam membentuk karier Sandy Walsh.
Perbincangan ini akan menghadirkan kisah inspiratif tentang perjalanan seorang pemain muda yang penuh dengan pasang surut kehidupan. Bagi Anda pecinta sepak bola, jangan sampai ketinggalan bincang seru antara Marc Klok dengan Sandy Walsh!
Berikut adalah jadwal dan link streaming Marc Talks Episode 5.
Jadwal dan Link Streaming
Para pecinta sepak bola Indonesia, bersiaplah untuk episode baru MARC TALKS yang penuh dengan keseruan! Program podcast yang dipandu oleh Marc Klok ini akan kembali hadir di Vidio.
Sebelumnya, pada episode keempat, kita telah disuguhkan dengan cerita inspiratif dari Rachmat Irianto, pemain Timnas Indonesia dan Persib Bandung. Dalam episode tersebut, Rachmat Irianto berbagi pengalamannya sebagai pesepakbola profesional di tanah air.
Pada episode kelima yang akan datang, giliran Sandy Walsh yang akan menjadi bintang tamu. Klik tautan di bawah ini.
Nonton Marc Talks Episode 5 di sini
Advertisement
Nonton Marc Talks di Vidio
tu dia informasi episode terbaru MARC TALKS yang tayang setiap minggunya. Jangan lupa unduh aplikasi dan langganan paket Vidio untuk menonton pertandingan olahraga lainnya seperti Liga Inggris, BRI Liga 1, dan NBA.