Liputan6.com, Jakarta- Kota Gorontalo mengikuti jejak kota besar lain di Indonesia dengan menggelar event lari. Gorontalo Half Marathon 2024 telah sukses digelar pada Minggu 27 Oktober 2024. Masyarakat Gorontalo pun terlihat begitu antusias dengan Half Marathon pertama kalinya diadakan di kota Gorontalo ini.
Perhelatan Half Marathon ini membuat Gorontalo semakin menjadi perhatian publik. Apalagi mereka memiliki kelebihan dari keindahan alam. Total peserta yang mengikuti ajang ini mencapai 2.200 peserta lebih.
Dan itu terbilang luar biasa. Pesertanya tak cuma dari Gorontalo, sejumlah peserta pun datang dari luar daerah seperti Makassar, Manado, Ambon, Surabaya, bahkan dari Daerah Khusus Jakarta. Sejumlah peserta dari luar Gorontalo mengaku terkesan dan tak menyangka event Gorontalo Half Marathon 2024 bisa sesukses ini.
Advertisement
Pj Gubernur Gorontalo, M. Rudy Salahuddin pun menyatakan senang dan bangga kalau kota Gorontalo bisa menjadi tuan rumah yang baik di penyelenggaraan GHM 2024 pertama kalinya ini.
“Semua sudah bagus, peserta pun sangat membanggakan karena banyak juga datang dari luar Gorontalo. Kota Gorontalo sekarang sudah jauh lebih baik dari sebelumnya. Para turis yang mau kesini, kami terima dengan tangan terbuka. Laut dan pantai di Gorontalo sangat menggairahkan, jadi mari datanglah ke agorontalo,” tutur PJ Gubernur ini.
Keindahan Kota Jadi Suguhan Utama
Para peserta yang datang dari daerah luar Gorontalo tentunya menikmati keindahan kota terutama berinteraksi dengan ikan hiu paus yang sangat jinak.
Rudy Salahuddin juga memuji seluruh peserta dan mengucapkan selamat kepada para pemenang. “Jangan pernah lupakan Gorontalo ya,” tuturnya. Rudy juga mengapresiasi peserta dari luar kota yang telah menggiatkan ekonomi Gorontalo selama kegiatan berlangsung, hotel, rumah makan, tempat wisata dan lainnya merasakan langsung dari adanya acara ini.
Advertisement
Pelari Luar Gorontalo Berjaya
Tak Cuma kepada para peserta, Rudy juga memberi apresiasi kepada panitia dan sejumlah sponsor hingga suksesnya acara ini. Mulai dari Garuda yang menjadi penerbangan utama bagi seluruh peserta, juga Telkomsel yang membuat komunikasi tetap bisa berjalan lancar.
Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra menyatakan sangat senang bisa mendukung event olahraga yang sifatnya nasional dan tentu saja ke depan kami akan terus mendukung.
“Garuda menambah penerbangan jelang event dan kami pastikan semua pihak baik panitia maupun peserta bisa tiba di Gorontalo hingga kembali dengan nyaman setelah event,” kata Irfan.
Tak beda dengan Irfan, VP Brand and Communications Telkomsel, Abdullah Fahmi yang juga ikut mendukung ajang GHM ini ikut menyatakan kegembiraannya melihat suksesnya ajang ini.
“Kehadiran Telkomsel di acara Gorontalo Half Marathon 2024 ini merupakan salah satu bentuk komitmen Telkomsel membantu para pelanggannya dapat tetap terhubung dan menikmati layanan serta servicenya dimana pun pelanggan berada. Mytelkomsel sebagai aplikasi juga dapat membantu memonitor kegiatan berlari di GHM dengan layanan dan kualitas network yang prima,” ujar Fahmi.
Para peserta dari luar Gorontalo pun ikut berbahagia karena tak hanya pelari Gorontalo yang menjadi pemenang, tapi sejumlah pelari dari luar Gorontalo pun tampil sebagai pemenang.