Prestasi Hendra Setiawan, Atlet Ganda Putra yang Umumkan Pensiun: 1 Emas Olimpiade hingga 4 Gelar Kejuaraan Dunia

Hendra Setiawan resmi mengumumkan rencananya untuk pensiun sebagai atlet bulu tangkis selepas gelaran Indonesia Masters 2025. Deretan prestasi gemilang sukses diraih Hendra selama kiprahnya sebagai atlet. Simak ulasan lengkapnya melalui artikel berikut ini.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 04 Des 2024, 11:30 WIB
Diterbitkan 04 Des 2024, 11:30 WIB
Ahsan/Hendra
Ganda Putra Indonesia Hendra Setiawan (kiri) dan Mohammad Ahsan membawa bendera Merah Putih usai memenangi babak final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Minggu (25/8/2019). Ganda Putra Indonesia menang 25-23, 9-21, 21-15 atas ganda Jepang. Hendra Setiawan (kiri) memutuskan gantung raket selepas gelaran Indonesia Masters 2025. (FABRICE COFFRINI/AFP)

Liputan6.com, Jakarta Atlet ganda putra bulu tangkis Indonesia Hendra Setiawan baru saja mengumumkan rencananya untuk gantung raket selepas gelaran Indonesia Masters 2025 yang dijadwalkan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada 21 sampai 26 Januari mendatang.

Pengumuman terkait niatan pensiun Hendra disampaikan langsung melalui unggahan di media sosial Instagram pribadinya pada Selasa (3/12/2024) malam WIB.

Tandem Mohammad Ahsan tersebut mengaku ini sudah menjadi saat yang tepat buat dia menyudahi kiprah sebagai atlet setelah lebih dari tiga dekade berkarya.

Sejauh ini, prestasi Hendra Setiawan di dunia badminton cukup komplet. Dia pernah meraih satu medali emas Olimpiade edisi Beijing 2008, juara All England dua kali, meraih Piala Thomas, hingga merengkuh setidaknya empat gelar Kejuaraan Dunia.

"35 tahun sudah saya berada di dalam dunia badminton. Saya rasa saat ini adalah saat yang tepat untuk memutuskan bahwa saya akan mengakhiri karier saya sebagai atlet badminton," ucap Hendra sebagaimana dinukil dari caption di unggahan Instagram-nya.

"Indonesia Masters 2025 akan menjadi turnamen terakhir saya. Terima kasih kepada Tuhan karena saya diberi kesempatan bisa bermain sampai sejauh ini dan semua impian saya di dunia badminton sudah tercapai," tambah dia pada Selasa (3/12/2024) malam WIB.

Termasuk pencapaian yang telah disebutkan di atas, simak daftar lengkap prestasi Hendra Setiawan selama menjadi atlet bulu tangkis pada halaman selanjutnya.

Prestasi Hendra Setiawan di Olimpiade hingga Thomas Cup

Hendra Setiawan dan Kido Markis, juara ganda putra Olimpiade Beijing 2008. (AFP/Goh Chai Hin)
Hendra Setiawan dan Kido Markis, juara ganda putra Olimpiade Beijing 2008. (AFP/Goh Chai Hin)

Olimpiade

  • Medali Emas Olimpiade Beijing 2008 (Ganda Putra/dengan Markis Kido)

Kejuaraan Dunia BWF

  • Medali Emas di Kuala Lumpur 2007 (dengan Markis Kido)
  • Medali Perunggu di Paris 2010 (dengan Markis Kido)
  • Medali Emas di Guangzhou 2013 (dengan Mohammad Ahsan)
  • Medali Emas di Jakarta 2015 (dengan Mohammad Ahsan)
  • Medali Emas di Basel 2019 (dengan Mohammad Ahsan)
  • Medali Perak di Tokyo 2022 (dengan Mohammad Ahsan)
  • Piala Sudirman (Beregu Campuran)
  • Medali Perak di Glasgow 2007
  • Medali Perunggu di Guangzhou 2009
  • Medali Perunggu di Dongguan 2015
  • Medali Perunggu di Nanning 2019
  • Piala Thomas (Beregu Putra)
  • Medali Perak di Bangkok 2022
  • Medali Emas di Aarhus 2020
  • Medali Perunggu di Bangkok 2018
  • Medali Perak di Kunshan 2016
  • Medali Perunggu di New Delhi 2014
  • Medali Perak di Kuala Lumpur 2010
  • Medali Perunggu di Jakarta 2008
  • Medali Perunggu di Tokyo 2006

Prestasi Hendra Setiawan di Asian Games dan SEA Games

Tim Bulutangkis Indonesia Bawa Pulang Empat Medali Asian Games
Pebulutangkis ganda putra dan putri peraih emas Asian Games 2014, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Nitya Krishinda/Greysia Polii (dari kiri ke kanan) berpose di Bandara Soekarno-Hatta, Selasa (30/9/2014). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Asian Games

  • Medali Perunggu di Doha 2006 (Ganda Putra/dengan Markis Kido)
  • Medali Perunggu di Doha 2006 (Beregu Putra)
  • Medali Perunggu di Guangzhou 2010 (Beregu Putra)
  • Medali Emas di Guangzhou 2010 (Ganda Putra/dengan Markis Kido)
  • Medali Emas di Incheon 2014 (Ganda Putra/dengan Mohammad Ahsan)

SEA Games

  • Medali Emas di Vietnam 2003 (Beregu Putra)
  • Medali Emas di Manila 2005 (Ganda Putra/dengan Markis Kido)
  • Medali Emas di Nakhon Ratchasima 2007 (Ganda Putra/dengan Markis Kido)
  • Medali Emas di Nakhon Ratchasima 2007 (Beregu Putra)
  • Medali Emas di Vientiane 2009 (Ganda Putra/dengan Markis Kido)
  • Medali Emas di Vientiane 2009 (Beregu Putra)
  • Medali Emas di Jakarta–Palembang 2011 (Beregu Putra)
  • Medali Perak di Manila 2005 (Beregu Putra
  • Medali Perak di Jakarta–Palembang 2011 (Ganda Putra/dengan Markis Kido)

 

Prestasi Hendra Setiawan di Kejuaraan Dunia Junior dan Kejuaraan Junior Asia

Kejuaraan Bulu Tangkis Indonesia Open 2023
Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat menghadapi ganda putra Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren pada laga babak 32 besar Kejuaraan bulu tangkis Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (14/6/2023). Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menang dua game langsung 21-16, 21-17. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Kejuaraan Dunia Junior

  • Medali Perunggu di Pretoria 2002 (Beregu Campuran)

Kejuaraan Junior Asia

  • Medali Perunggu di Taipei 2001 (Beregu Putra)
  • Medali Emas di Kuala Lumpur 2002 (Beregu Putra)
  • Medali Perunggu di Kuala Lumpur 2002 (Ganda Campuran/dengan Devi Suka Wijaya)
  • Medali Perunggu di Kuala Lumpur 2002 (Ganda Putra/dengan Joko Riyadi)
  • Medali Perunggu di Kuala Lumpur 2002 (Beregu Putra)
  • Medali Perunggu di Kuala Lumpur 2002 (Beregu Campuran)

Prestasi Lain Hendra Setiawan

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan Raih Gelar Juara All England 2019
Ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menjuarai All England 2019 yang berlangsung di Arena Birmingham, Minggu (10/3). Di final Hendra/Ahsan menang 11-21, 21-14, 21-12 atas Aaron Chia/Soh Wooi Yik. (AFP/Oli Scarff)

Denmark Open 2004: Runner-up (Markis Kido)

Indonesia Open 2005: Juara (Markis Kido)

Indonesia Open 2006: Runner-up (Markis Kido)

Hong Kong Open 2006: Juara (Markis Kido)

China Open 2006: Juara (Markis Kido)

Chinese Taipei Open 2007: Juara (Markis Kido)

China Masters 2007: Runner-up (Markis Kido)

China Open 2007: Juara (Markis Kido)

Hong Kong Open 2007: Juara (Markis Kido)

Malaysia Open 2008: Juara (Markis Kido)

Swiss Open 2008: Runner-up (Markis Kido)

China Masters 2008: Juara (Markis Kido)

Denmark Open 2008: Juara (Markis Kido)

French Open 2008: Juara (Markis Kido)

Singapore Open 2009: Runner-up (Markis Kido)

Japan Open 2009: Juara (Markis Kido)

French Open 2009: Juara (Markis Kido)

Denmark Open 2010: Runner-up (Markis Kido)

Hong Kong Open 2010: Runner-up (Markis Kido)

Indonesia Open 2010: Runner-up (Anastasia Russkikh/Rusia)

Malaysia Grand Prix Gold 2010: Juara (Markis Kido)

Australian Open 2012: Juara (Markis Kido)

Singapore Open 2012: Juara (Markis Kido)

Australian Open 2013: Runner-up (Mohammad Ahsan)

Malaysia Open 2013: Juara (Mohammad Ahsan)

Indonesia Open 2013: Juara (Mohammad Ahsan)

Singapore Open 2013: Juara (Mohammad Ahsan)

Japan Open 2013: Juara (Mohammad Ahsan)

Denmark Open 2013: Runner-up (Mohammad Ahsan)

World Superseries Finals 2013: Juara (Mohammad Ahsan)

All England Open 2014: Juara (Mohammad Ahsan)

Japan Open 2014: Runner-up (Mohammad Ahsan)

Indonesia Open 2014: Runner-up (Mohammad Ahsan)

Hong Kong Open 2014: Juara (Mohammad Ahsan)

Malaysia Open 2015: Juara (Mohammad Ahsan)

Dubai World Superseries Finals 2015: Juara (Mohammad Ahsan)

Thailand Masters 2016: Juara (Mohammad Ahsan)

Australia Open 2017: Runner-up (Tan Boon Heong/Malaysia)

All England 2022: Runner-up (Mohammad Ahsan)

All England 2023: Runner-up (Mohammad Ahsan)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya