Penampilan Antonio Cassano yang menurun mengakibatkan dirinya tak lagi dipercaya untuk membela tim nasional Italia. Cassano yang musim ini membela Parma terakhir kali mencatatkan penampilan bersama Gli Azzurri pada final Euro 2012, Juli 2012.
Namun anggapan menurunnya performa Cassano tak disetujui oleh Roberto Donadoni. Pelatih Parma yang juga sempat menangani Timnas Italia itu membela anak asuhnya itu. Donadoni menyebut Cassano sebagai pemain hebat. Bahkan ia yakin mantan stiker Inter Milan, AC Milan, Sampdoria, dan AS Roma itu layak untuk mengenakan kostum negaranya.
"Cassano telah kembali dan ia ingin menunjukkan kepada semua orang. Tempat di Piala Dunia? yang bisa saya katakan bahwa sangat sulit untuk tidak menganggapnya disaat dia bermain dengan tingkat yang seperti sekarang ini," ucap Donadoni.
Pernyataan Donadoni tersebut didukung oleh sang presiden, Tommaso Ghirardi. Menurutnya, Cassano pantas untuk kembali diandalkan di lini depan Timnas Italia. "Jika Anda melihat bagaimana dia bermain, saya pikir dia layak mendapat pilihan," katanya.
"Prandelli (pelatih Italia) mengenalnya dan dia akan tahu apa keputusan yang tepat untuk saat ini. Sejauh ini Cassano telah sempurna di luar lapangan dan semakin baik saat berada di satu pertandingan. Saya berharap dia terus seperti ini," tambahnya.
Sejauh ini, Cassano memang tampil cukup menjanjikan. Dari tujuh laga yang sudah diikutinya di Serie A, pemain berjuluk Fantantonio itu sudah berhasil membukukan dua gol. (Ary)
Pelatih Parma Nilai Cassano Pantas Kembali Bela Italia
Mantan pemain AC Milan dan Inter Milan itu sudah tak lagi memperkuat Timnas Italia sejak final Euro 2012 lalu.
Diperbarui 08 Okt 2013, 15:45 WIBDiterbitkan 08 Okt 2013, 15:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Kapan Dibuka, Ini Bocorannya
Kevin Mendoza Lupakan Kekalahan Persib di Markas Persebaya, Berikan Semangat kepada Sheva untuk Bangkit
Memahami Arti Tafakur dan Penerapannya dalam Kehidupan
Batas Sahur Jam Berapa Jakarta, Berikut Jadwal Imsak dan Subuhnya
Arti Waalaikumsalam Warahmatullahi Wabarakatuh: Makna dan Keutamaan Menjawab Salam dalam Islam
Tips Memilih Makanan untuk Dukung Perkembangan Otak Anak, Jangan Asal
Apakah THR Dikenakan Pajak? Ini Penjelasannya
Banjir Kota Bekasi, BPDB Sebut 16.000 Korban Jiwa Terdampak
125 Teks Bangunin Sahur Lewat Chat, Untuk Orang Terdekat Biar Nggak Telat
Apakah Tahu dan Tempe Aman untuk Penderita Asam Urat? Simak Ulasannya
Trik Membuat Jamur Krispi Tetap Renyah dan Tahan Lama, Lakukan Hal Ini
Pentingnya Pendidikan Antikorupsi: Membangun Karakter Integritas Sejak Dini