Luiz Gustavo Senang Dikaitkan dengan Barcelona

"Merupakan satu hal yang bagus saat nama Anda disebutkan dan dikaitkan dengan Barcelona," ungkap Luiz Gustavo.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 30 Des 2013, 13:11 WIB
Diterbitkan 30 Des 2013, 13:11 WIB
luiz-gustavo-131230b.jpg
... Selengkapnya
Luiz Gustavo benar-benar bangga namanya masuk ke dalam daftar pemain incaran Barcelona. Seperti dikutip dari Foorball Espana, Gustavo mengatakan bahwa ia sudah beberapa kali terlibat pembicaraan dengan klub raksasa La Liga tersebut.

"Merupakan satu hal yang bagus saat nama Anda disebutkan dan dikaitkan dengan Barcelona. Ini adalah kali ketiga saya terlibat pembicaraan yang menarik dengan mereka," ungkap gelandang VfL Wolfsburg ini.

Gustvao memiliki klausul penjualan sebesar 25 juta euro atau setara Rp 417 miliar. Namun mengingat bakatnya yang mampu berperan multifungsi sebagai bek serta gelandang, Barca nampaknya tak akan keberatan mengeluarkan 25 juta euro untuk membeli sang pemain.

Musim lalu, Gustavo tampil gemilang dengan Bayern Muenchen. Ia bahkan ikut merasakan gelar treble winners yang didapat oleh tim berjuluk FC Hollywood tersebut. Namun di awal musim ini, Gustavo memilih hengkang. Meski diincar oleh tim besar sekelas Arsenal dan Liverpool, Gustavo akhirnya menjatuhkan pilihan untuk bergabung bersama Wolfsburg.

"Saya tak akan meninggalkan Jerman. Sebab itu adalah negara di mana saya mampu beradaptasi dengan sangat baik. Ambisi yang dimiliki Wolfsburg adalah hal yang saya cari selama ini," kata Gustavo di awal kepindahannya. (Van)


Baca Juga:
Schumacher Alami Kecelakaan Saat Main Ski
Michael Schumacher Kritis
Keluarga: Schummy Alami Gegar Otak, Sempat Sadar Sebelum Kritis

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya