Liputan6.com, Jakarta - Foto menjadi salah satu sarana yang digunakan untuk menyampaikan informasi hoaks. Biasanya yang dijadikan bahan informasi hoaks disajikan dengan keterangan yang tidak sesuai fakta sebenarnya atau telah mengalamai editan.
Cek Fakta Liputan6.com pun telah menelusuri sejumlah foto hoaks yang beredar di dunia maya dan nyata, mulai Anies Baswedan hingga seputar miras.
Berikut kumpulan foto hoaks hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com:
Advertisement
1. Foto Ini Mobil Tangki Tuak Bersubsidi
Cek Fakta Liputan6.com mendapati foto mobil tangki tuak bersubsidi 10.000 teko. Foto tersebut diunggah akun Facebook Yudha Setiadji, pada 28 Februari 2021.
Foto yang diunggah menampilkan sebuah mobil tangki berwarna hijau terdapat tulisan "TUAK BERSUBSIDI 10.000 TEKO", pada bagian tangki mobil tersebut.
Foto tersebut diberi keterangan sebagai berikut:
"sbntar lg mobil keq gini bnyk yg lwt nh djlnan😂😂😂😂😝😝😝"
Benarkah foto mobil tangki tuak bersubsidi 10.000 teko? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, foto mobil tangki tuak bersubsidi tidak benar.
Foto tersebut telah mengalami editan, dari dua hasil penelusuran foto yang didapat mobil tangki tersebut tidak bertuliskan "TUAK BERSUBSIDI 10.000 TEKO".
2. Foto Botol Miras Label Halal dari Pemerintah
Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim foto botol miras berlabel halal dari pemerintah.
Klaim tersebut unggah akun Facebook Shelvi Centhil Bundu, pada 1 Maret 20201.
Klaim foto botol miras berlabel halal dari pemerintah menampilkan foto dua botol minuman yang terdapat logo halal pada labelnya dan juga terdapat potongan ayat Alquran Surat Albaqarah ayat 219.
Kemudian diberiketerangan sebagai berikut:
"Bismillah Miris jika pemerintah melegalkan miras padahal sudah jelas harom masih saja diberi label halal"
Benarkah klaim foto botol miras berlabel halal dari pemerintah? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, foto botol miras berlabel halal dari pemerintah tidak benar.
LPPOM MUI tidak pernah memberikan setifikasi halal pada dua jenis minuman yang ada dalam foto tersebut.
3. Foto Ini Anies Baswedan Pindahkan Air dari Jakarta ke Jawa Tengah
Foto yang diklaim Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memindahkan air dari Jakarta menuju Jawa Tengah beredar di media sosial.
Foto tersebut disebarkan akun Facebook Dukung Jokowi 3 Periode pada 12 Februari 2021. Dalam foto tersebut, tampak Anies tengah berdiri di samping kali. Sejumlah orang juga tampak berada di belakang Anies.
Foto tersebut kemudian dikaitkan bahwa Anies tengah memindahkan air dari Jakarta ke Jawa Tengah dengan menggunakan portal.
"[Post Ulang Semoga Tidak Diserang React Bot]
Pantas saja Jateng kebanjiran ternyata ini ulah Anies. Dengan kekuatan portal dia memindahkan air dari Jakarta menuju Jawa Tengah. Sangat ga bener ini. Anies kapan tobatmu nis.... Tidak bosankah membuat Indonesia menjadi kacau akibat kelakuanmu?" tulis akun Facebook Dukung Jokowi 3 Periode.
Konten yang disebarkan akun Facebook Dukung Jokowi 3 Periode telah 19 kali dibagikan dan mendapat 54 komentar warganet.
Benarkah dalam foto tersebut Anies Baswedan memindahkan air dari Jakarta ke Jawa Tengah? Berikut penelusurannya.
Foto yang diklaim Gubernur DKI Jakarta memindahkan air dari Jakarta menuju Jawa Tengah ternyata tidak benar.
Faktanya, Foto tersebut merupakan kegiatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat melihat debit air di pintu air Manggarai Jakarta Selatan.
**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.
Simak Video Berikut
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia.
Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu.
Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Advertisement