Cek Fakta: Beredar Foto Rumah Sakit Jiwa Kecebong, Benarkah?

Beredar foto yang diklaim sebagai Rumah Sakit Jiwa Kecebong. Benarkah?

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 15 Mar 2021, 13:00 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2021, 13:00 WIB
Gambar Tangkapan Layar Foto yang Diklaim Rumah Sakit Jiwa Kecebong (sumber: Facebook)
Gambar Tangkapan Layar Foto yang Diklaim Rumah Sakit Jiwa Kecebong (sumber: Facebook)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah foto yang diklaim sebagai Rumah Sakit Jiwa Kecebong beredar di media sosial. Foto tersebut disebarkan akun Facebook Vievieana Ollshop pada 13 Mei 2019 lalu.

Akun Facebook Vievieana Ollshop mengunggah foto yang diklaim sebagai Rumah Sakit Jiwa Kecebong.

"Kalau Org yg Suka bgt ngegosipin Gw.. Dan kepo dgn hidup Gw.. Alangkah baik nya org itu dimasukan.. Ke rumah sakit jiwa KECEBONG. 🤣🤣🤣👇👇👇," tulis akun Facebook Vievieana Ollshop.

Konten yang disebarkan akun Facebook Vievieana Ollshop telah 40 kali direspons dan mendapat 4 komentar warganet.

Benarkah foto tersebut merupakan Rumah Sakit Jiwa Kecebong? Berikut penelusurannya.

 

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

Penelusuran Fakta

Gambar Tangkapan Layar Penelusuran Foto dengan Google Reverse Image.
Gambar Tangkapan Layar Penelusuran Foto dengan Google Reverse Image.

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto yang diklaim sebagai Rumah Sakit Jiwa Kecebong. Penelusuran dilakukan dengan mengunggah foto tersebut ke situs Google Reverse Image.

Hasilnya terdapat beberapa artikel yang juga turut mengunggah foto serupa. Satu di antaranya artikel berjudul "Rumah Sakit Jiwa Mahoni Siap Tampung Caleg Depresi" yang dimuat situs carapandang.com pada 17 Januari 2019 lalu.

Gambar Tangkapan Layar Artikel dari Situs carapandang.com.

Dalam foto itu, tampak pelang atau papan namanya bukan Rumah Sakit Jiwa Kecebong, melainkan Rumah Sakit Jiwa Mahoni.

Dalam artikel tersebut juga dijelaskan bahwa Rumah Sakit Jiwa Mahoni berlokasi di Medan, Sumatera Utara. Rumah sakit jiwa tersebut juga digunakan untuk menampung para calon anggola legislatif (caleg) yang mengalami depresi dan gangguan kejiwaan akibat gagal terpilih pada Pemilu 2019 lalu.

 

Referensi:

https://carapandang.com/read-news/rumah-sakit-jiwa-mahoni-siap-tampung-caleg-depresi

Kesimpulan

Foto yang diklaim sebagai Rumah Sakit Jiwa Kecebong ternyata tidak benar. Faktanya, foto RS Jiwa tersebut merupakan Rumah Sakit Jiwa Mahoni, bukan Kecebong.

Foto yang disebarkan akun Facebook Vievieana Ollshop diduga telah diedit atau disunting dengan menambahkan narasi yang tidak sesuai fakta sebenarnya.

 

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya