Namanya Unik, Adem Sari Ramaikan Linimasa Hari Ini

Nama unik pesepak bola asal Turki membuat sosok Adem Sari melejit di kalangan onliner.

oleh Liputan6 diperbarui 11 Sep 2014, 10:30 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2014, 10:30 WIB
Adem Sari
Adem Sari

Citizen6, Jakarta Sejak beberapa waktu lalu para Tweeple dihebohkan dengan kemunculan seorang pesepak bola asal Turki yang memiliki nama unik dan menggelitik.

Nama pesepak bola tersebut adalah Adem Sari, di negara asalnya mungkin nama itu terdengar biasa saja. Namun, jika di Indonesia nama Adem Sari sudah dikenal sebagai nama produk minuman penyegar.

Nama uniknya membuat sosok Adem Sari melejit di kalangan onliner. Di beberapa sosial media seperti Twitter, Adem Sari menjadi topik populer yang ramai diperbincangkan. Banyak Tweeple yang tak menyangka nama sebuah produk penyegar dipakai untuk nama seseorang. Adapula Tweeple yang membandingkan Adem Sari sang pesepak bola dengan produk penyegar tersebut.

Seperti yang diungkapkan akun @ekoprabowo_ yang tidak percaya dengan nama pesepak bola asal Turki tersebut "Serius nih pemain bola namanya Adem Sari, @ademsari58 . Hahaha, pasti gak pernah panas dalam. Selalu Adem."

Adapula akun ‏@Apri_Azhep membuat ciapan yang ditujukkan untuk akun Twitter pribadi Adem Sari "Wow you are so handsome why his name @AdemSari58?? why? Adem Sari itu panas dalam Hehe."

Adem Sari bukanlah pemain bintang. Sebab ia hanya memperkuat tim-tim kecil yang bermain di divisi dua liga turki. Dirinya bahkan belum pernah membela negaranya di kancah internasional.

Pria kelahiran 9 Mei 1985 itu sejauh ini telah mengoleksi 55 gol. Setelah mencatat 17 penampilan di Altay S.K, Adem Sari lalu ganti klub lagi ke Gölbaşispor.

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

    POPULER

    Berita Terkini Selengkapnya